Salat Gaib dan Doa Bersama, Anggota Polres Jombang Diminta Teladani Kiai Maimun
JOMBANG, FaktualNews.co.-Selain kalangan Pesantren, doa bersama dan salat gaib bagi almarhum Kiai Maimun Zubair atau Mbah Moen, asal Rembang, Jawa tengah, yang wafat di Makkah juga dilaksanakan Polres Jombang, Jawa Timur, Selasa (6/8/2019).
Bertempat di Masjid Mapolres setempat, anggota Polres Jombang juga menggelar salat gaib sebagai wujud belasungkawa yang cukup dalam atas berpulangnya ulama kharismatik tersebut.
Bertindak sebagai imam KH Yusuf Hidayat, pengasuh pondok pesantren Hidayatul Quran, Desa Sentul, Kecamatan Tembelang Jombang.
Sebelun salat gaib, seluruh jamaah yang merupakan anggota Polres Jombang menunaikan salat dzuhur. Kemudian dilanjutkan salat gaib. Terakhir, seluruh jamaah melakukan doa bersama yang ditujukan untuk almarhum.
Wakapolres Jombang Kompol Budi Setiyono mengatakan, selain di Polres Jombang, salat gaib juga dilakukan di 21 polsek jajaran. Menurutnya, KH Maimun adalah sosok tauladan.
Oleh karena itu pihaknya berharap seluruh anggota Polres Jombang menjadikan KH Maimun sebagai sosok tauladan.
“Hari ini kita melaksanakan salat gaib. Baik di Polres Jombang maupun polsek jajaran. Kami turut berbelasungkawa. Semoga beliau mendapatkan tempat terbaik di sisi-Nya,” tandas Budi.
Kiai Maimun Zubair wafat saat sedang melaksanakan ibadah haji di Makkah sekitar pukul 04.17 waktu setempat. Mbah Moen meninggal dunia di usai 90 tahun.
Selain Pimpinan Pondok Pesantren Al-Anwar Sarang, Rembang, ulama kelahiran Rembang, 28 Oktober 1928 ini juga merupakan Ketua Majelis Syariah PPP (Partai Persatuan Pembangunab) dan Mustasyar di di PB Nahdlatul Ulama (NU).