FaktualNews.co

Over Capacity, Bandara Juanda Perluas Terminal 1

Ekonomi, Peristiwa     Dibaca : 1188 kali Penulis:
Over Capacity, Bandara Juanda Perluas Terminal 1
FaktualNews.co/alfan imroni
Suasana pengerjaan perluasan Bandara T1

SIDOARJO, FaktualNews.co – Bandara Internasional Juanda Surabaya di Kabupaten Sidoarjo terus meningkatkan pelayanannya, yakni dengan melakukan perluasan Terminal 1 (T1).

Hal ini dilakukan agar pengguna jasa penerbangan merasa nyaman, khususnya saat musim umroh.

Bandara Internasional Juanda T1 yang sebelumnya seluas 62.700 meter persegi dengan kapasitas 6 juta penumpang per tahun, bakal diperluas menjadi 91.700 meter persegi, sehingga menampung 13,6 juta penumpang per tahun.

“Perluasan T1 dan pembenahan interior beserta fasilitas penunjang sudah mulai dilakukan sejak Juli lalu. Investasi yang kami siapkan untuk ini Rp 685 miliar,” kata General Manager Bandara Internasional Juanda Heru Prasetyo, Kamis (15/8/2019).

Perluasan Bandara Terminal T1 di sebelah timur terminal eksisting ini nantinya akan berfungsi sebagai terminal pemberangkatan umroh. Mengingat 13 persen dari total penumpang Bandara Juanda pada 2018 adalah jamaah umroh.

“Setelah perluasan tahap I ini selesai, T1 Bandara Juanda nantinya akan kembali diperluas di tahap II menjadi 137.200 meter persegi, sehingga akan mampu melayani 15,2 juta penumpang per tahun,” kata Heru.

Selama 2018, bandara terbesar di Jawa Timur ini melayani 20,6 juta penumpang dan terus naik 4,1 persen dibandingkan tahun sebelumnya sehingga melebihi kapasitas.

“Kapasitasnya hanya 6 juta penumpang. Sedangkan 2018, kami terpaksa melayani 16,4 juta penumpang. Untuk itu, sebagai solusi, kami perluas,” terangnya.

Selain diperluas, interior T1 Bandara Juanda juga akan dipercantik dengan konsep yang memadukan ornamen tradisional dengan modern.

“Interior T1 akan tampil lebih modern, dipadukan dengan ornamen tradisional dengan pakem arsitektur Jawa. Selain itu beberapa fasilitas penunjang seperti elevator, travelator, eskalator, serta baggage handling system juga ditambah,” ucapnya.

“Dengan demikian kehadiran terminal baru beserta fasilitasnya ini diharapkan meningkatkan level of service serta kenyamanan bagi para pengguna jasa bandara tanpa mengesampingkan aspek keselamatan dan keamanan,” tambah Heru.

Oleh karena itu, demi berlangsungnya perluasan, pihaknya meminta maaf kepada para pengguna jasa penerbangan.

“Selama pekerjaan berlangsung, kami sampaikan permohonan maaf jika nantinya akan timbul ketidaknyamanan bagi para pengguna jasa bandara,” pungkasnya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Sutono Abdillah
Tags