Parlemen

Seminggu Dilantik, Enam Fraksi DPRD Situbondo Sudah Terbentuk

SITUBONDO, FaktualNews.co – Pasca  dilantik pada 21 Agustus 2019 lalu oleh Ketua Pengadilan Negeri (PN) Situbondo. Sejumlah partai politik (Parpol)  yang menjadapat  jatah kursi di Kantor DPRD Kabupaten Situbondo,  sudah membentuk fraksi.

Ada sebanyak enam fraksi DPDRD Kabupaten Situbondo periode 2019-2024 itu, yang ditetapkan melalui rapat paripurna  yang dipimpin langsung Ketua DPRD Kabupaten sementara Edy Wahyudi, didampingi Wakil Ketua sementara Abdurrahman.

Pantauan FaktualNews.co di lapangan, dalam rapat paripurna  di gedung DPRD Kabupaten Situbondo. Pasca dilantik, sejumlah parpol yang hanya mendapat satu hingga  dua  kursi, mereka memilih  untuk bergabung dengan partai lain untuk membentuk fraksi.

Seperti Partai Hanura yang hanya mendapat satu kursi, ini bergabung dengan Fraksi PKB. Selain itu,  Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang mendapat dua  kursi bergabung dengan Partai Gerindra, dengan nama Fraksi Gerakan Indonesia Sejahtera (GIS).

Sedangkan empat fraksi merupakan fraksi murni, yakni  Fraksi PPP, Fraksi Golkar, Fraksi Demokrat dan Fraksi PDI Perjuangan.

Ketua DPRD Situbondo sementara Edy Wahyudi mengatakan, jika salah satu tugas Ketua DPRD sementara adalah pembentukan fraksi. Berdasarkan  rapat paripurna sudah ditetapkan sebanyak enam fraksi di di gedung  DPRD Kabupaten Situbondo.

”Rinciannya, sebanyak empat fraksi merupakan fraksi  murni, seperti Fraksi PPP, Demokrat, PDI Perjuangan, dan Golkar. Sedangkan dua fraksi merupakan gabungan, yakni Fraksi PKB gabungan dengan Partai Hanura, dan Fraksi GIS, yang merupakan gabungan antara Partai Gerindra dan PKS,”ujar Edy Wahyudi, Rabu (28/8/2019).

Menurutnya, tugas dari pimpinan sementara sangat terbatas sesuai peraturan  perundang-undangan hanya  bertugas membentuk fraksi, membentuk  pimpinan  definitif, membuat Tatib, serta meminpin sidang.

Oleh karena itu, pihaknya  mengimbau kepada para pimpinan Parpol yang mempunyai jatah pimpinan definitive di DPRD Kabupaten Situbondo , untuk  segera mengusulkan nama-nama calon pimpinan  definitifnya.

Dengan  harapan, nama calon dari masing-masing Parpol yang mendapat jatah pimpinan itu  segera diusulkan kepada Gubernur Jatim, Sehingga  pada pertengahan September 2019 mendatang, DPRD  Situbondo sudah mempunyai pimpinan  definitif.

“Mengingat, sudah banyak perkerjaan yang telah menunggu para wakil rakyat ke depan,”imbau Edy Wahyudi.