Peristiwa

Pesawat Medis Tabrak Resor di Filipina, Sembilan Orang Tewas

MANILA, FaktualNews.co – Sebuah pesawat jenis medis menabrak resor Pansol, Kota Calamba, Provinsi Laguna, Filipina. Dilaporkan sembilan orang tewas akibatnya kecelakaan pesawat itu.

Dilansir CNN Filipina, Senin (2/9/2019), polisi Calamba mengatakan pesawat BE350 dengan nomor ID RP-C2296 jatuh pada Minggu (1/9) pukul 03.00 waktu setempat. Dalam manifesto pesawat tercatat ada sembilan orang penumpang.

Dewan Manajemen dan Pengurangan Risiko Bencana Nasional mengatakan, dua orang pegawai resor terluka akibat insiden tersebut. Dua orang bernama Luisa Roca dan John Rae Roca saat ini dirawat di rumah sakit di Filipina.

Otoritas setempat terus melakukan operasi pencarian, penyelamatan, dan evakuasi.

Sementara itu, Otoritas Penerbangan Sipil Filipina (CAAP) menyebut pesawat tersebut kehilangan kontak radar pada pukul 03.10 malam waktu setempat, saat terbang 25 mil laut dari Manila. Polisi mengatakan pesawat terbang dari Dipolog pada pukul 01.40 malam waktu setempat.

Penyelidik Kecelakaan Pesawat dan Penyelidik Dewan Penyelidik CAAP dikirim ke lokasi kecelakaan untuk mengindetifikasi penyebab kecelakaan pesawat itu.