Peristiwa

Diduga Ceroboh, Pemotor Asal Mojokerto Tertabrak KA Pasundan di Jombang

JOMBANG, FaktualNews.co – Seorang pengendara sepeda motor asal Mojokerto mengalami luka-luka setelah tertabrak kereta api (KA) Pasundan 179 Jurusan Surabaya – Bandung. Peristiwanya terjadi , Kamis (5/9/2019),  di Dusun Joho Clumprit, Desa/Kecamatan Sumobito, Jombang.

Korban bernama Abdul Chamim (19) warga asal Dusun Latsari  Desa Mlirip, Kecamatan Jetis, Mojokerto ini,  kini masih mendapat perawatan intensif di Puskesmas Sumobito, Jombang.

Kepala Unit Lakalantas Polres Jombang, Iptu Sulaiman mengatakan, peristiwa ini bermula saat  korban yang mengendarai sepeda motor honda scoopy nopol S 2683 ST berjalan dari arah utara ke selatan.

Mendekati lokasi kejadian, korban hendak menyeberang lintasan kereta api. Namun, karena diduga kurang hati-hati, korban tak memperhatikan bahwa dari arah timur ada kereta api Pasundan yang jaraknya sudah sangat dekat.

Korban yang melintas di atas rel tidak sempat menepi sehingga langsung tertabrak kereta.

“Kondisi korban mengalami beberapa luka serius, dan sepeda motor yang korban rusak parah. kita bawa ke kantor Satlantas untuk barang bukti,”pungkasnya.