FaktualNews.co

Panitia Dibubarkan, Desa Tlonto Ares Tetap Gelar Pilkades, Berlangsung Sukses

Birokrasi     Dibaca : 1039 kali Penulis:
Panitia Dibubarkan, Desa Tlonto Ares Tetap Gelar Pilkades, Berlangsung Sukses
FaktualNews.co/mulyadi
Pilkades Tlonto Ares Pamekasan yang berjalan sukses meski panitia pilkades dibubarkan bupati.

PAMEKASAN, FaktualNewes.co – Pelaksanaan pemilihan kepala desa (Pilkades) di Desa Tlonto Ares Kecamatan Batumarmar Pamekasan berjalan dengan aman dan lancar walaupun tanpa kehadiran personel keamanan dari Polres Pamekasan, Rabu, (11/09/2019).

Ketua Panitia Pemilihan Kepala Desa (P2KD) Moh Santo Desa Tlonto Ares mengatakan, pilkades di desanya berjalan dengan lancar dan kondusif.

Masyarakat Tlonto Ares kompak datang ke TPS meski di lapangan tak terlihat pihak keamanan dari Polres Pamekasan.

“Meski tanpa pihak kepolisian Polres Pamekasan. Masyarakat antusias datang ke TPS karena ini merupakan pesta masyarakat,” katanya.

Sebelumnya, Desa Tlonto Ares mendapatkan surat keputusan (SK) penundaan dan pembubaran panitia dari Bupati Pamekasan Baddrut Tamam.

Dalam SK tersebut Baddrut Tamam tidak menjelaskan secara merinci alasan penundaannya.

Namun, meski demikian, P2KD tetap melaksanakan Pilkades Tlonto Ares. Sebab, P2KD sudah melaksanakan semua tahapan dan tidak merasa melakukan pelanggaran.

Santo menjelaskan, pilkades merupakan pesta rakyat yang harus dinikmati oleh semua masyarakat. Sebabnya, ia menilai semua pihak mempunyai tugas bersama untuk mensukseskan pesta lima tahunan itu.

“Pesta rakyat harus dinikmati oleh semua masyarakat. Bagi masyarakat Tlonto Ares ini merupakan lebaran yang harus dinikmati,” katanya.

Antusiasme masyarakat Tlonto Ares begitu tinggi, dari daftar pemilih tetap (DPT) sebanyak 1053 suara, ada 765 masyarakat yang menggunakan hak pilihnya.

Dari empat Cakades yang bersaing, masing-masing cakades mendapatkan Miskalam Bakri 737, Maskub 4, Abdul Wasid 3, Moh Rifa’i 4 untuk periode 2019-2025.

“Masyarakat yang hadir 765 suara. Ini melebihi 70 persen dari DPT yang ada di Desa Tlonto Ares,” tandasnya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Sutono Abdillah
Tags