SURABAYA, FaktualNews.co – Bagi pasangan suami istri melakukan hubungan intim secara teratur adalah aktivitas yang memberi banyak manfaat. Manfaat tersebut mulai dari hubungan pernikahan semakin mesra, kesehatan fisik dan psikis keduanya lebih mengesankan juga perasaan terasa lebih bahagia.
Namun ada beberapa pasangan suami istri yang harus menunda hubungan intim bahkan untuk waktu yang lama. Penundaan ini bisa karena pasangan atau salah satunya sedang menjalani masa pengobatan, sedang menjalani hubungan jarak jauh (LDR), dan lainnya.
Mengenai hal ini, mungkin sebagian dari kita akan bertanya-tanya apakah menunda hubungan intim bisa memberi manfaat tak terduga misalnya saja Miss V jadi lebih rapat hingga hubungan yang dilakukan nantinya lebih memuaskan?
Penelitian yang dilakukan di American Urological Association menemukan jika lama tidak berhubungan intim kemungkinan akan membuat perempuan merasakan sakit pada Miss V-nya saat ia kembali berhubungan intim. Penyebab Miss V sakit ini karena pasangan gugup, kurangnya foreplay dan hilangnya gairah seksual.
Lama tidak melakukan hubungan intim tidak akan membuat Miss V lebih rapat. Ketika seseorang berhubungan intim dan merasakan sakit, ini semata-mata bukan karena Miss V yang merapat.
Rasa sakit saat melakukan hubungan intim bisa terjadi karena kurangnya foreplay, perasaan gugup hingga belum adanya kesiapan untuk melakukan penetrasi.
Dilansir Fimela dari laman cosmopolitan.com, perubahan ukuran Miss V tidak dipengaruhi oleh apakah ia rutin melakukan hubungan intim atau lama tidak melakukannya. Penelitian menemukan jika kerapatan Miss V bisa dipengaruhi oleh dua hal. Hal tersebut adalah proses melahirkan dan penuaan.
Setelah melahirkan normal, Miss V perempuan akan mengalami kelonggaran dan butuh waktu hingga 6 bulan untuk kembali ke ukuran semula. Sedangkan di masa penuaan, Miss V perempuan juga akan mengalami kelonggaran karena kadar estrogen dalam tubuh menurun. Penurunan kadar estrogen berpengaruh pada elastisitas otot Miss V.
Jadi, tidak berhubungan intim dalam waktu lama tidak menjamin membuat Miss V jadi lebih rapat pun sebaliknya.