FaktualNews.co

Butuh Kemoterapi, Warga Lamongan Cukup di RSUD dr Soegiri

Kesehatan     Dibaca : 1997 kali Penulis:
Butuh Kemoterapi, Warga Lamongan Cukup di RSUD dr Soegiri
FaktualNews.co/faisol
Ruang kemoterapi RSUD dr Soegiri Lamongan

LAMONGAN, FaktualNews.co – Untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, RSUD dr Soegiri Lamongan melengkapi fasilitas 31 unit mesin hemodialisa (cuci darah) dan pelayanan kemoterapi.

Direktur RSUD dr Soegiri dr M Chaidir Annas mengungkapkan, tahun ini ada penambahan 16 unit hemodialisa. Sehingga yang sebelumnya hanya memiliki 15 unit, kini sudah ada 31 unit.

Tak hanya penambahan unit hemodialisa, RSUD dr Soegiri kini juga sudah memberikan pelayanan kesehatan berupa tindakan kemoterapi.

“RSUD memiliki pelayanan pengobatan nonbedah untuk memeriksa saluran pencernaan, operasi katarak dengan sayatan minimal, dan metode ESWL yakni pengobatan batu ginjal tanpa operasi, serta pelayanan informasi ketersediaan ruang rawat inap secara daring,” terang dr. Chaidir Annas. Selasa (24/9/2019).

Bupati Lamongan, Fadeli berharap, dengan penambahan mesin hemodialisa dan pelayanan kemoterapi RSUD dr Soegiri Lamongan, selayaknya rumah sakit sebagai pusat pelayanan kesehatan, terus melakukan inovasi.

Menurut dia, membahagiakan pasien selama rawat inap hingga memberikan pelayanan terbaiknya merupakan bagian dari keseriusan dalam melayani pasien.

“Akreditasi A Paripurnya yang telah didapatkan RSUD dr Soegiri harus diimbangi dengan inovasi,” katanya.

Terkait penambahan unit hemodialisa, Fadeli menjelaskan, tujuan utama penambahan itu untuk memudahkan jangkauan masyarakat Lamongan yang ingin cuci darah.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Sutono Abdillah
Tags