SITUBONDO, FaktualNews.co – Diduga akibat korsleting listrik, bangunan bagian atas masjid “Maulana Ishak”, di Dusun Pecaron, Desa Pasir Putih, Kecamatan Bungatan, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, terbakar.
Insiden kebakaran tersebut terjadi sekitar pukul 20.00 WIB, pada saat puluhan warga sekitar sedang melaksanakan ibadah salat isya berjamaah.
Sontak saja, puluhan jamaah salat tersebut, berhamburan keluar masjid untuk menyelamatkan diri, dan berteriak minta tolong. Pasalnya, asbes masjid berjatuhan akibat dilalap si jago merah.
Terdengar suara teriakan, puluhan warga sekitar langsung mendatangi lokasi kejadian. Mereka bahu membahu memadamkan kobaran api, menggunakan alat seadanya.
Kobaran api baru bisa dipadamkan, sekitar dua jam lebih setelah kejadian. Setelah dua unit mobil Damkar milik Pemkab Situbondo, datang ke lokasi kejadian.
“Saya kaget, setelah menunaikan salat isya berjamaah, tiba-tiba sebagian asbes masjid berjatuhan ke lantai. Ternyata bagian atap masjid terbakar. Puluhan jamaah pun langsung berhamburan keluar masjid,” terang Makruf (43), warga setempat, Rabu (25/9/2019).
Sementara itu, Koordinator Pusdalop Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Situbondo, Puryono mengatakan, pihaknya langsung terjun ke lokasi kejadian, setelah mendapat laporan.
“Alhamdulillah, api berhasil dipadamkan. Dugaan sementara, kebakaran terjadi akibat arus pendek listrik di salah satu sudut bangunan masjid. Dari insiden ini, kerugian materi yang ditimbulkan, diperkirakan mencapai Rp 2,5 juta,” kata Puryono.