Polda Jatim Segera Luncurkan Aplikasi Barang Bukti Hasil Kejahatan

SURABAYA, FaktualNews.co – Polda Jawa Timur bakal meluncurkan aplikasi barang bukti.

Yakni, aplikasi yang berisi informasi tentang kendaraan-kendaraan hasil pengungkapan kasus kejahatan yang dijadikan barang bukti oleh aparat kepolisian.

Rencana ini dikemukakan oleh Kapolda Jatim, Irjen Pol Luki Hermawan saat menghadiri acara penutupan Gebyar Expo Pengembalian Barang Bukti Hasil Kejahatan di Mapolda Jatim, Minggu (29/9/2019).

Ia mengatakan, dengan aplikasi tersebut. Masyarakat bisa mengetahui keberadaan kendaraannya yang selama ini hilang secara online, sehingga mudah untuk mengambilnya.

“Kita akan benahi lagi nanti. Sistem dari pengembalian barang bukti ini. Yaitu dengan sistem online,” kata Luki dihadapan awak media.

Kapolda menjelaskan, aplikasi itu nantinya menampilkan identitas kendaraan. Baik roda dua, empat atau lebih. Yang menjadi barang bukti hasil ungkap kasus seluruh Polres jajaran Polda Jatim.

“Kita akan datakan semua dari Polres-Polres, nanti barang bukti – barang bukti dari nomor mesin, nomor rangka yang masih utuh. Kita nanti akan data kan,” lanjutnya.

Langkah ini disebut Luki, bagian dari upaya pihaknya dalam meningkatkan pelayanan Polri kepada masyarakat. Serta akibat makin meningkatnya aksi kejahatan kendaraan bermotor di wilayah hukumnya.

Bukan itu saja, kata Kapolda, inisiatif itu muncul karena dilatarbelakangi oleh antusiasme masyarakat untuk menemukan kembali barang buktinya.

Hal itu dilihat selama pelaksanaan Gebyar Expo Pengembalian Barang Bukti Hasil Kejahatan yang digelar selama sepekan di Mapolda Jatim, yang dihadiri 6.333 pengunjung.

“Ini bukan hanya dihadiri oleh masyarakat Jawa Timur. Ada yang hadir selama Gebyar ini banyak yang dari Jawa Tengah dan Jawa Barat ada yang datang,” pungkasnya.