PAMEKASAN, FaktualNews.co – Ada yang tak biasa terjadi saat pelantikan 91 kades terpilih hasil pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak 2019 Kabupaten Pamekasan.
Betapa tidak, salah satu kades di Pamekasan ada yang datang ke lokasi pelantikan yakni di Pendopo Ronggo Sukowati, dengan mengendarai sepeda motor Ninja, Sabtu (12/10/2019).
Hosnan merupakan kepala desa yang kembali terpilih memimpin desa Lemper Pamekasan untuk periode kali ketiga. Pria berkumis tebal tersebut datang naik sepeda motor Ninja berwarna merah dan membonceng istrinya.
Tak hanya itu, Hosnan datang ke pelantikan, juga diarak oleh pendukungnya dengan menggunakan sepeda motor dan menggunakan baju seragam bergambar khas Hosnan.
Naik sepeda motor ke pelantikan bukan tanpa alasan. Sebab, Hosnan mengaku memenuhi permintaan dari warganya yang menginginkan agar datang bersama dengan naik motor.
“Iya biasa, mengikuti permintaan masyarakat. Ini cara untuk terus dekat dengan masyarakat,” katanya.
Untuk diketahui, Hosnan, calon Kepala Desa (Cakades) nomor urut 2, terpilih sebagai Kepala Desa Lemper, Kecamatan Pademawu, Kabupaten Pamekasan, Rabu (11/9/2019).
Terpilihnya Hosnan kali ini, merupakan periode yang ke-3 menjabat sebagai Kepala Desa Lemper, masa bakti 2019-2025.
Pada periode terkahir ini, Hosnan berjanji, ke depan akan melanjutkan program-program yang sebelumnya sudah ia rencanakan sesuai dengan visi dan misinya.
“Saya akan melanjutkan RPJMDes yang sebelumnya, yaitu meningkatkan sumber daya manusia di bidang kesehatan, juga pertanian. Ini masih banyak memerlukan sarana dan prasarana yang harus dipenuhi,” ungkapnya.
“Terus terang kendala di Desa Lemper ini banyak diantaranya pertanian kekurangan air dan dari sisi lain banyak infrastruktur yang sudah rusak dan membuka akses baru,” sambungnya.
Ia berharap kepada masyarakat Desa Lemper untuk bekerjasama membangun desa secara utuh dan mandiri.
“Saya berharap, kita tidak selalu menggantungkan diri pada siapapun. Kita ingin menggali potensi masyarakat dan alam yang ada di sini,” tandasnya.