FaktualNews.co

Lereng Gunung Hyang Argopuro Jember Terbakar, Medan Ekstrem Petugas Hanya Memantau

Lingkungan Hidup     Dibaca : 1437 kali Penulis:
Lereng Gunung Hyang Argopuro Jember Terbakar, Medan Ekstrem Petugas Hanya Memantau
FaktualNews.co/Hatta
Kebakaran yang tampak dari Pos Pantau di Desa Panduman, Jember.

JEMBER, FaktualNews.co – Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di kawasan Suaka Margasatwa Gunung Hyang Argopuro, Sabtu (19/10/2019) malam.

Kebakaran yang terjadi di lahan milik perhutani tepatnya petak 39 RPH Tanah Wulan, Kabupaten Bondowoso kemudian merambat ke perbatasan petak 74 RPH Kecamatan Jelbuk, Kabupaten Jember, Jawa Timur.

“Menurut kesaksian warga, baru diketahui kebakaran pada hari Sabtu pukul 21.00 WIB,” kata Anggota TRC BPBD Jember Rezha Pratama, Minggu (20/10/2019).

Karena lokasi yang sulit dijangkau dan harus ditempuh dengan motor trail, lanjut Rezha, hanya dilakukan pemantauan ole petugas.

“Tapi pagi ini kami sudah berkoordinasi untuk memberangkatkan tim menuju titik lokasi kebakaran,” sambungnya.

Untuk penyebab kebakaran, lanjutnya, hingga saat ini belum diketahui.

“Apakah karena kemarau kekeringan atau ada yang sedang membakar lahan. Masih dicari informasinya. Tapi karena cuaca ekstrem disertai angin kencang, kobaran api cepat menyebar. Apalagi banyak pohon kopi mengering akibat kemarau,” ungkapnya.

Untuk luasan kebakaran juga masih belum diketahui. “Ini kita berkoordinasi terlebih dahulu, dan langsung berangkat ke lokasi. Rencana ada dua tim yg berangkat,” ujarnya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Sutono Abdillah