Ayang-Anyangan? Ini 6 Obat dan Cara Mengatasinya
SURABAYA, FaktualNews.co – Dalam istilah medis anyang-anyangan disebut dengan disuria. Selain menimbulkan rasa tidak nyaman, kondisi ini juga menyebabkan Anda lebih sering buang air kecil. Beberapa orang bahkan bisa buang air kecil lebih dari dua kali dalam waktu satu jam.
Dilansir Hello Sehat, Ada banyak hal yang bisa menyebabkan kondisi ini. Mulai dari infeksi atau iritasi di saluran kemih, hingga penggunaan sabun, parfum, ataupun produk perawatan organ intim lainnya yang tidak cocok.
Tergantung dari penyebab yang mendasarinya, berikut beberapa pilihan obat anyang-anyangan yang ampuh dan aman untuk digunakan:
1. Antibiotik
Jika anyang-anyangan yang Anda alami disebabkan karena infeksi seperti uretritis atau vaginitis, maka minum obat antibiotik adalah pilihan terbaik.
Namun, sebelum minum antibiotik sebagai obat anyang-anyangan, pastikan Anda berkonsultasi terlebih dahulu ke dokter. Obat antibiotik harus ditebus dan diminum sesuai dengan resep dokter.
Sembarangan mengonsumsi antibiotik justru dapat menyebabkan resistensi obat yang memperburuk kondisi Anda.
2. Obat antijamur
Apabila anyang-anyangan Anda disebabkan karena pertumbuhan jamur yang abnormal di vagina atau saluran kencing, maka Anda harus minum obat antijamur. Sama seperti antibiotik, obat anyang-anyangan jenis ini harus digunakan sesuai dengan resep dokter.
Dokter dapat meresepkan obat antijamur dalam bentuk oral, supositoria, maupun krim yang dioleskan langsung ke vagina. Biasanya untuk obat antijamur yang berbentuk krim dan supositoria bisa didapatkan tanpa harus menggunakan resep dokter.
3. Obat pereda nyeri
Selain berbagai obat-obatan yang sudah disebutkan di atas, obat pereda nyeri seperti paracetamol dan ibuprofen dapat digunakan sebagai obat anyang-anyangan. Obat analgesik seperti phenazopyridine juga bisa Anda coba untuk membantu mengatasi anyang-anyangan.
Dua jenis obat anyang-anyangan tersebut banyak dijual bebas di apotek tanpa resep dokter, tapi pastikan Anda selalu menggunakan obat sesuai dengan petunjuk pemakaiannya. Jadi, baca dengan teliti petunjuk pemakaian obat yang berada pada kemasan obat tersebut, ya!
Cara mengatasi anyang-anyangan di rumah
Berikut beberapa cara mengatasi anyang-anyangan yang bisa Anda coba di rumah.
1. Berendam dalam air hangat
Salah satu cara mengatasi anyang-anyangan yang paling mudah adalah dengan berendam dalam air hangat. Cara mengatasi anyang-anyangan satu ini diyakani bisa membantu mengurangi rasa tidak nyaman di area organ intim Anda.
2. Banyak minum air
Dalam beberapa kasus, anyang-anyangan justru sering membuat penderitanya kesulitan untuk buang air kecil. Bahkan, kondisi ini juga bisa menyebabkan buang air kecil tidak tuntas. Nah, untuk mengatasi hal tersebut, ada bisa perbanyak minum air untuk merangsang Anda buang air kecil.
Selain itu, hindari pula menahan buang air kecil, apalagi dalam waktu yang lama. Sebaiknya, segera ke toilet jika Anda sudah merasakan kebelet untuk buang air kecil.
3. Membersihkan organ intim dengan cara yang benar
Setelah buang air kecil, pastikan Anda selalu membersihkan organ intim dengan cara yang benar, yaitu dari arah depan ke belakang. Hal ini dilakukan untuk mencegah perpindahan bakteri dari anus (belakang) ke saluran kencing (depan). Bagi wanita, hindari melakukan douching atau membersihkan vagina dengan cara menyemprotkan cairan ke dalam vagina.
Jika berbagai cara yang sudah disebutkan di atas tidak juga membuat kondisi Anda membaik, jangan ragu untuk segera berkonsultasi ke dokter urologi. Dokter urologi mungkin akan melakukan serangkaian pemeriksaan fisik maupun laboratorium untuk memastikan diagnosis dan merencanakan pengobatan yang tepat sesuai dengan kondisi Anda.