FaktualNews.co

CPNS 2019, Kabupaten Jombang Buka Lowongan 378 Formasi

Birokrasi     Dibaca : 825 kali Penulis:
CPNS 2019, Kabupaten Jombang Buka Lowongan 378 Formasi
FaktualNews.co/istimewa/
Ilustrasi: Ujian CAT CPNS.

JOMBANG, FaktualNews.co–Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jombang tahun ini membuka seleksi penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2019. Jumlahnya 378 formasi, dibuka untuk semua masyarakat Jombang.

Hal ini disampaikan Kepala Badan Kepegawaian Daerah, Pendidikan dan Pelatihan (BKDPP) Pemkab Jombang, Senen. Dikatakan, ada 4 jenis ‘pekerjaan’ yang dibuka.

Rinciannya, 200 lowongan untuk guru, 100 untuk tenaga kesehatan, 62 tenaga teknis dan 16 auditor.

Untuk tahun ini, ia mengaku, formasi penerimaan CPNS yang dibuka lebih sedikit dari yang diusulkan kepada Kementerian Pendayagunaan Aparatutr Negara Reformasi Birokrasi (PAN-RB).

“Formasi yang diusulkan 479, tetapi yang disetujui 378 formasi. Paling banyak tenaga fungsional di bidang pendidikan dan kesehatan,” ucapnya, Senin (11/102019)

Sedangkan sistem seleksi CPNS, yang dipakai tahun ini masih menggunakan sistem serupa dengan tahun 2018. Pun dengan persyaratan administrasinya.

Senen berpesan, agar para calon pelamar mulai mempersiapkan dokumen dan syarat lain yang diperlukan. Serta, terus memantau situs resmi Badan Kepegawaian Negara (BKN) maupun laman resmi BKD Jombang.

Adapun beberapa dokumen yang perlu dipersiapkan para calon pendaftar, menurut Senen, antara lain scan KTP, kartu keluarga, foto diri, ijazah, dan transkrip nilai.

Pendaftaran seleksi CPNS di Jombang ini, kata Senen, berlaku sama dengan daerah lainnya, yaitu mulai dibuka pada 11 November 2019.

“Ya tepat hari ini kita buka mas, pendaftaran dibuka secara online melalui situs SSCASN BKN di https://sscasn,” pungkasnya.

Penulis: Anggit Puji Widodo

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Sutono Abdillah