JOMBANG, FaktualNews.co – Peningkatan pelayanan RSUD Kabupaten Jombang terus ditingkatkan. Hal itu terlihat dari berbagai kegiatan yang dilakukan hingga ke desa.
Sejak diluncurkannya Apilkasi Pendaftaran Online untuk pasien rawat jalan pada Februari 2019 yang lalu, RSUD Kabupaten Jombang berupaya melakukan mendekatkan pelayanan kepada masyarakat.
Mengingat RSUD Kabupaten Jombang merupakan Rumah Sakit Rujukan Regional, maka pelayanan yang bermutu dan berorientasi kepada kepuasan masyarakat menjadi hal yang utama. Hal tersebut diungkap dr. Pudji Umbaran, M.KP dalam mengawali wawancaranya.
Wajar saja bila berbagai terobosan baru selalu diupayakan RSUD Kabupaten Jombang demi mendekatkan akses pelayanan kesehatan pada masyarakat.
Demi terciptanya kemudahan pelayanan hingga ke pelosok desa, saat ini RSUD Kabupaten Jombang mengembangkan Sistem Pendaftaran Online (SIPENO) masuk desa (SIPENO MADES).
Bila masyarakat mengalami kesulitan ketika melakukan registrasi online ke RSUD Kabupaten Jombang, maka bisa melakukan pendaftaran melalui Kantor Desa setempat dengan dibantu oleh perangkat di Desa yang bersangkutan.
Tim RSUD Kabupaten Jombang terus berupaya melakukan sosialisasi ke setiap desa di seluruh Kabupaten Jombang. Dengan adanya pengembangan sistem SIPENO MADES ini harapannya masyarakat bisa proaktif serta memudahkan pada proses pendaftaran.
Program pemerintah daerah ini diharapkan tepat sasaran dan peningkatkan derajat kesehatan akan tercapai, ujar Direktur RSUD Kabupaten Jombang mengakhiri uraiannya.