FaktualNews.co

Sekolah Tanggap Darurat SDN Gentong Mulai Dibangun

Peristiwa     Dibaca : 654 kali Penulis:
Sekolah Tanggap Darurat SDN Gentong Mulai Dibangun
FaktualNews.co/Abdul Aziz
Pengerjaan sekolah darurat yang berdiri diatas lahan Pemkot Pasuruan.

PASURUAN, FaktualNews.co – Sekolah Tanggap Darurat pengganti sementara SDN Gentong, di Kelurahan Gentong, Kecamatan Gadingrejo, Kota Pasuruan, hari ini Senin (25/11/2019) mulai dikerjakan pembangunannya. Sekolah tersebut dibangun diatas lahan milik Pemerintah Kota (Pemkot) Pasuruan.

Sekolah Darurat yang berada di belakang Madrasah Diniyah (Madin) Al Islamiyah ini, sesuai jadual dipastikan akan rampung pengerjaannya pada tanggal 25 Desember 2019 mendatang.

“Kami mengerjakan pembangunan sekolah darurat untuk pengganti sekolah dasar negeri Gentong,” ujar Purwanto, seorang pekerja proyek, Senin (25/11/2019).

Menurut dia, pembangunan Sekolah Darurat tersebut, tidak secara permanen. Untuk dindingnya terbuat dari asbes tebal, demikian gentingnya juga dari asbes gelombang.

“Jadi sifatnya tidak permanen. Hanya saja untuk fondasinya dibuat dari beton. Total ukurannya yakni panjang 8×40 meter dan lebar 7×20 meter, terdiri 5 lokal,” jelas dia.

Sementara itu, Juman, dari Konsultan Perencana, PT Tata, yang juga ikut mengawasi proyek yang menelan anggaran Rp 700 juta dari Kementerian PUPR itu, mengatakan, bahwa proyek Sekolah Darurat harus tuntas dalam tempo sebulan.

“Mepet waktu. Jadi pengerjaannya juga ekstra. Karena harus selesai dalam 1 bulan,” tegas dia.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Muhammad Sholeh