FaktualNews.co

Tiga Desa di Pamekasan Terancam Tak Bisa Cairkan DD

Birokrasi     Dibaca : 737 kali Penulis:
Tiga Desa di Pamekasan Terancam Tak Bisa Cairkan DD
FaktualNews.co/Istimewa

PAMEKASAN, FaktualNews.co-Tenggat waktu pencarian Dana Desa (DD) tahap tiga di wilayah Kabupaten Pamekasan, tersisa empat belas hari lagi.

Hingga kini ada tiga desa yang terancam tidak bisa mencairkan DD tahap terakhir tersebut.

“Di Kecamatan Pamekasan satu desa, yakni Desa Laden. Kemudian, Kecamatan Pakong ada dua desa, yakni Desa Cenlecen dan Desa Klompang Timur,” kata Jamali Bendahara BKD Pamekasan. Selasa7/12/2019).

Proses pencarian DD dibagi menjadi tiga tahap pertama 20 persen, tahap kedua 40 persen, dan tahap ketiga 40 persen.

Pada tahap kedua, masih tersisa tiga desa yang masih belum mencairkan DD tersebut. Ketiganya belum bisa mencairkan DD, karena belum menyelesaikan laporan realisasi DD tahap sebelumnya.

Dijelaskan olehnya, deadline untuk melakukan pencairan DD tahap tiga, yakni sampai pada 23 Desember 2019 mendatang. Jika sampai batas waktu itu pemerintah desa tidak bisa memenuhi syarat pencairan, pihaknya memastikan DD untuk tiga desa itu hangus.

Namun demikian diungkapkannya, seperti pengalaman pada tahun sebelumnya, pihaknya berkeyakinan setiap desa di 13 kecamatan akan menyerap DD secara penuh.

“Mungkin akan terealisasi semua untuk dana desa,” tandasnya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Sutono Abdillah