Ibu-ibu di Blitar Ini Sukses Sulap Limbah Jadi Rupiah
BLITAR, FaktualNews.co-Sekelompok perempuan di Kota Blitar sukses manfaatkan limbah plastik menjadi hasil kerajinan berupa hiasan, yang selain bernilai seni juga bernilai ekonomi.
Para ibu tersebut mengolah limbah plastik menjadi kerajinan yang bernilai artistik, dan bisa menjadi sumber penghasilan keluarga.
Salah satu pengrajin bunga limbah plastik, Winarti mengaku gagasan berkreasi dengan sampah plastik ini berawal dengan melihat banyaknya botol bekas yang hanya dibuang di tempat sampah.
Kemudian ia berfikir bagaimana memanfaatkan menjadi sesuatu bernilai seni dan bisa mendatangkan uang.
Dari situ akhirnya ia bersama teman-temannya melakukan pembelajaran secara otodidak, dan akhirnya bisa membuat bermacam bunga dari limbah pastik tersebut.
“Awalnya sering gagal Mas. Soalnya kami belum mempunyai gambaran mau bikin kreasi apa. Namun setelah setiap hari belajar akhirnya kami menemukan bentuk kerajinan bunga, vas dan lain lainnya,” kata Warga Bendokgerit Kota Blitar ini, Sabtu 21/12/2019.
Para ibu itu menjual karya kreatifnya yang berbahan baku limbah plastik tersebut tidak mahal.
Para ibu tersebut mematok harga mulai Rp 50 ribu ratusan ribu rupiah perbuah.
“Sampai sekarang kami banyak pesanan, terbanyak pesanan ke Malang dan Batu. Kebanyakan yang pesan para penjual barang kerajinan seperti di Kota Batu,” pungkasnya
Para perempuan ini berharap kreativitasnya bisa bisa ditiru warga lain, supaya sampah tidak dibuang sia-sia.