Bola

Lima Musim, Empat Pemain Konsisten Bersama Madura United

PAMEKASAN, FaktualNews.co – Empat pemain Madura United konsisten bersama tim Laskar Sape Kerrab sejak musim 2016 hingga memasuki musim 2020.

Diantara empat pemain tersebut adalah  Slamet Nurcahyo (gelandang), Fachrudin W Ariyanto (bek), Asep Berlian (gelandang), dan Guntur Ariyadi (gelandang).

Keempat pemain itu telah bejibaku sejak tim berjuluk Laskar Sape Kerrab ini menjalani Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 lalu. Namun, kebersamaan empat pemain tersebut sempat kandas saat Fachrudin dipinjamkan ke Persija Jakarta pada bursa transfer paruh musim 2019.

Namun, F26-sebutan familiar dari Fachrudin W Ariyanto, telah kembali ke Madura United untuk mengarungi musim ini.

Di samping empat pemain itu, sejatinya masih terdapat enam pemain yang tetap bersama-sama dengan Madura United sejak Liga 1 atau kompetisi domestik tertinggi Indonesia kembali digulirkan. Adalah, winger naturalisasi Greg Nwokolo dan bek sayap asal Gresik, Andik Rendika Rama.

Bahkan, keenam pemain lokal tersebut memiliki menit bermain rata-rata di atas 18 pertandingan setiap musim di kompetisi. Hanya Fachrudin yang musim kemarin hanya mengantongi 10 caps lantaran harus berlabuh sementara ke Persija Jakarta.

Namun, dedikasi punggawa tersebut patut mendapatkan apresiasi lantaran masih mau bertahan guna akan menjalani kompetisi Liga 1 yang keempat bersama Madura United.