Prarekonstruksi, Polisi Tangkap Satu Orang Terkait Tewasnya Mertua Sekda Lamongan
LAMONGAN, FaktualNews.co-Polres Lamongan menggelar prarekonstruksi secara tertutup terkait kasus meninggalnya Rowaini (68) ibu mertua Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Lamongan Yuhronur Efendi, Rabu (8/1/2020).
“Pra-rekonstruksi di rumah korban di Dusun Glogok, Desa Sumberwudi, Karanggeneng. Secara tertutup dan mengamankan seseoran berinisial BM,” kata AKP Wahyu Norman Hidayat, Kasat Reskrim Polres Lamongan.
Kapolres Lamongan AKBP Harun menjelaskan, satu orang yang diamankan tersebut bukanlah pelaku utama, melainkan penadah handphone (HP) milik korban yang sempat dibawa kabur pelaku.
“Tapi yang diamankan belum pelaku utamanya, tapi penadah, barang bukti HP korban ditemukan di sana,” kata AKBP Harun.
Harun mengatakan, yang orang diamankan serta HP milik korban tersebut menjadi petunjuk bagi polisi untuk menemukan pelaku.
“Karena HP sudah ketemu, kita masih mengembangkan lebih lanjut lagi. Tapi sudah kita telusuri dari mana (hp) itu, tunggu perkembangan lebih lanjutnya,” ucap Harun.
Diberitakan, korban Rowaini adalah ibu mertua Sekda Lamongan, Yuhronur Efendi, ditemukan meninggal dunia dengan bersimpah darah dengan luka sayatan di badannya, di rumahnya, Desa Sumberwudi, Kecamatan Karanggeneng, Lamongan, Jumat (3/1/2020) malam.