FaktualNews.co

Demi Box Culvert, Pemkab Jombang Bongkar Bangunan di Atas Sungai

Peristiwa     Dibaca : 1275 kali Penulis:
Demi Box Culvert, Pemkab Jombang Bongkar Bangunan di Atas Sungai
FaktualNews.co/Anggit Puji Widodo
Kepala Dinas PUPR Jombang, Miftahul Ulum

JOMBANG, FaktualNews.co-Demi melaksanakan proyek box culvert, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Jombang, akan membongkar bangunan semi permanen di atas sungai di Jalan Adityawarman.

Kepala Dinas PUPR Jombang, Miftahul Ulum, mengatakan, pembongkaran diperuntukkan untuk proyek box culvert yang hanya dibangun di satu titik saja. Yakni di Jalan Adityawarman.

“Akhir tahun kemarin kita sudah sosialisasi dengan warga di Kelurahan Kepanjen dan Keluarahan Kaliwungu. Dua kelurahan itu yang ikut saat sosialisasi waktu itu,” ungkapnya.

Ulum menambakan, nantinya proyek box culvert ini akan menutupi permukaan sungai, guna pelebaran jalan. Dan pembangunan akan dikerjakan jika berkas persyaratan untuk kelengkapan izin sudah rampung

“Untuk sekarang masih nunggu izin rekomendasi teknis, setelah itu kita ajukan proses lelang,” imbuhnya.

Ditambahkan, bangunan semi permanen yang akan dibongkar nantinya hanya yang berada di atas dan tengah sungai. Sedangkan, bangunan yang berada di luar sungai tetap akan berdiri.

“Tetap yang dibongkar bangunan di atas dan tengah sungai, warga juga menyambut baik,” kata dia.

Ia menjelaskan, proyek box culvert yang dibangun untuk pelebaran jalan ini, nantinya juga akan meningkatkan daya ekonomi masyarakat sekitar.

“Jelasnya pelebaran jalan ini juga akan berimbas terhadap peningkatan ekonomi masyarakat,” jelasnya.

Dari pembongkaran ini, sambung Ulum, sama sekali tidak ada kompensasi. Karena akses jalan yang diganti akan lebih baik.

Sedangkan untuk persiapan dari Dinas PUPR sendiri sudah hampir rampung.

“Seperti DED (Detailed Engineering Design), izin lingkungan dan Amdal Lalin, sekarang masih tunggu proses izin dari BBWS (Balai Besar Wilayah Sungai) Jawa Timur,” pungkasnya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Sutono Abdillah
Tags