SIDOARJO, FaktualNews.co – Hujan deras yang mengguyur sebagian wilayah Kabupaten Sidoarjo, Minggu (19/1/2020) malam, membuat beberapa jalan, rumah warga bahkan RSUD Sidoarjo tergenang air.
Air terpantau menggenangi Jalan Raya Majapahit. Jalan yang berada di pusat kota yang selama ini jarang tergenang, kali ini jalan tersebut juga ikut tergenang.
Air juga menggenang mulai dari pertigaan jalan KH Mukmin, ke arah selatan sampai di depan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sidoarjo.
Arus lalu lintas di sana pun merambat. Kendaraan harus melaju pelan menerjang genangan. Bahkan tidak sedikit sepeda motor yang mogok ketika nekat menerabas genangan di jalan itu. “Sepertinya busi sepeda motor saya kemasukan air,” kata Wibowo, salah satu pengendara.
Selain itu di Jalan Raya Jati, tepat di depan Lippo Plaza juga tergenang. Beberapa puluh meter jalur utama itu terendam air. Mobil dan motor pun harus berjalan sangat pelan saat melintas di jalan cekung yang kerap menjadi wadah air hujan.
Tak hanya jalan raya, kompleks RSUD Sidoarjo juga tergenang air. Sejumlah ruangan yang kebanjiran antara lain area Instalasi Gawat Darurat (IGD), ruang tunggu obat, ruang lobby utama jalan kawasan paviliun, hingga area parkiran rumah sakit.
Meski demikian, air yang menggenangi RSUD Sidoarjo cepat surut setelah hujan reda. Karena ada pompa difungsikan untuk mengalirkan air yang menggenang di sana. “Genangan air kali ini sedikit lebih tinggi dibanding sebelumnya,” ujar salah satu petugas kebersihan rumah sakit.
Tak hanya itu, sejumlah pegawai kebersihan juga dikerahkan untuk menguras air di rumah sakit tersebut. Tak sampai lama, genangan di sana bisa teratasi.
Humas RSUD Sidoarjo dokter M Idham mengatakan, aliran air yang tidak maksimal pada saluran pembuangan di depan RSUD menjadi salah satu faktor penyebab terjadinya genangan di beberapa area di rumah sakit. “Sehingga air meluber ke rumah sakit,” ujarnya.