Peristiwa

Dapur Terbakar di Situbondo Geggara Seorang Ibu Rumah Tangga Memanggang Kasur di Atas Kompor

SITUBONDO,FaktualNews.co – Diduga mengalami gangguan jiwa, seorang ibu rumah tangga bernama Yayuk Wahyuni (36), warga di Lingkungan Karangasem, Kelurahan Patokan, Kecamatan Kota, Situbondo membakar dapurnya sendiri pada Minggu (26/1/2020).

Akibat perbuatannya, dapur semi permanen milik korban yang terbuat dari gedek itu hangus dan rata dengan tanah.

Informasi yang diperoleh, hangusnya dapur korban itu berawal saat Yayuk menyalakan kompor gas di dapurnya. Selanjutnya, Yayuk mengambil kasur di dalam rumahnya dan diletakan di atas kompor gas itu.

Tentu saja akibatnya tingkahnya itu kasur terbakar dan mengobarkan api. . Hanya dalam hitungan menit, si jago merah meluluhlantakkan dapur yang terbuat dari gedek itu.

Mengetahui apa yang terjadi didapurnya, Bambang, suami korban berteriak meminta bantuan kepada tetangganya. Puluhan warga pun langsung terjun memadamkan kobaran api dengan menggunakan alat seadanya. Secara bersamaan, salah seorang warga menghubungi petugas Damkar Pemkab Situbondo.

Kobaran api baru dipadamkan sekitar 45 menit setelah kejadian, setelah dua unit mobil pemadam kebakaran (Damkar) milik Pemkab Situbondo datang ke lokasi kejadian.

“Kejadian sangat cepat, kobaran api langsung membakar dapur milik Pak Bambang, sedangkan saat kejadian Pak Bambang sedang memandikan sapi di saluran irigasi yang tidak jauh dari rumahnya,” kata Dayat (49), salah seorang tetangganya, Minggu (26/1/2020).

Puryono koordinator Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Situbondo mengatakan, berdasarkan informasi dari warga sekitar, termasuk suami pelaku, dapur milik korban itu terbakar akibat ulah pemiliknya sendiri.

“Ibu Yayuk sering bertingkah aneh dan di luar atas kewajaran. Pihak keluarga sempat membawanya ke Puskesmas Mlandingan, yakni puskesmas khusus menangani orang yang mengalami gangguan jiwa,” kata Puryono.