FaktualNews.co

Darurat Narkoba, BNK Pamekasan Rancang Kenaikan Status Jadi BNNK

Peristiwa     Dibaca : 914 kali Penulis:
Darurat Narkoba, BNK Pamekasan Rancang Kenaikan Status Jadi BNNK
faktualnews.co/mulyadi
Raja’e Kepala Badan Narkotika Kabupaten (BNK) Pamekasan.

PAMEKASAN, FaktualNews.co-Pemerintah Kabupaten Pamekasan akan mengusulkan kenaikan status Badan Narkotika Kabupaten (BNK) menjadi Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK).

Dengan status tersebut, upaya penanganan, pencegahan, dan pengungkapan peredaran narkoba diharapkan bisa semakin maksimal.

Ini karena keberadaan narkoba di wilayah Pamekasan semakin meluas. Pemerintah dituntut lebih serius dan ekstra dalam melakukan pemberantasan hingga ke akar-akarnya.

Kepala Badan Narkotika Kabupaten (BNK) yang juga Wakil Bupati (Wabup) Pamekasan Raja’e mengatakan, itu dilakukan agar fungsi dan gerak langkah dalam menanggulangi narkoba semakin luas dan kuat.

“Karena hari ini BNK Pamekasan hanya sebatas pencegahan, tentunya kalau hanya pencegahan hanya sosialisasi dan komunikasi,” kata mantan kades dua periode desa Bujur Tengah Batumarmar pamekasan ini kepada awak media, Selasa,(04/02/2020).

Diakui mantan aktivis PMII ini, untuk melancarkan pengalihan status tersebut, dalam waktu dekat pihaknya akan melakukan audensi dengan Badan Narkotika Provinsi (BNP) Jatim.

“Tentunya harapan kita bersama pemkab Pamekasan dan komisi I DPRD Pamekasan maka perlu ada kenaikan status dari BNK menjadi BNNK,” ujar suami Yuni ini.

Wakil Ketua Komisi I DPRD Pamekasan Hamdi menyetujui langkah tersebut, ia menilai, hal itu memang diperlukan supaya dalam pemberantasan narkoba lebih efektif.

“Kita sudah melakukan pertemuan dengan BNK, dan sepakat untuk kenaikkan statusnya dari BNK menjadi BNNK,” pungkasnya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Sutono Abdillah