Peristiwa

Insiden Tenggelamnya Pelajar SMP, Disdik Ngawi Nilai Kecerobohan Sekolah

NGAWI, FaktualNews.co – Terkait tenggelamnya seorang pelajar SMP Muhammadiyah Ngawi, pada Minggu (2/2/2020) di waduk Kedung Bendo, Desa Gunungsari, Kecamatan Kasreman, Ngawi.

Pihak Dinas Pendidikan Ngawi, menilai jika peristiwa yang bertepatan dengan kegiatan ekstra sekolah dari lembaga yang berkaitan dengan sekolah tersebut, karena kecerobohan sekolahan yang bersangkutan.

Kepala Bidang Pembinaan SMP Dinas Pendidikan Ngawi,  M.Luluk Sodikin mengatakan, seharusnya pihak sekolah mendampingi semua kegiatan yang berkaitan dengan perkembangan anak didiknya.

Menurut keterangan dari mantan kepala SMP N 2 Ngawi tersebut bahwa kejadian yang menimpa anak didik dari sekolah merupakan kecerobohan pihak sekolah.

Biarpun berdasarkan laporan yang diterima bahwa korban yang tenggelam bukan peserta atau anggota yang sedang mengadakan kegiatan perkemahan tersebut.

“Korban sebenarnya bukan bagian dari yang mengadakan kegiatan dan kegiatan tersebut juga tanpa ada pendamping dari pihak sekolah, ini terlalu ceroboh,” jelas M Luluk Sodikin saat ditemui FaktualNews.co Selasa (04/02/2020).

Menurutnya jika kegiatan tersebut merupakan ekstra sekolah atau dari lembaga yang menaungi. Seharusnya pihak sekolah ada yang mendampingi paling tidak mengawasi.

Dengan adanya kejadian tersebut diharapkan untuk semua sekolah dapat menjadikan pelajaran berharga dalam mengawasi semua kegiatan yang melibatkan anak didiknya.

.”Ini dapat dijadikan pengalaman berharga untuk pihak sekolah dalam mengawasi kegiatan yang melibatkan anak didiknya,” pungkasnya.