FaktualNews.co

Tim KPK Geledah Kantor DPRD Tulungagung, Ada Apa?

Peristiwa     Dibaca : 920 kali Penulis:
Tim KPK Geledah Kantor DPRD Tulungagung, Ada Apa?
faktualnews.co/latif
Tim KPK ketika  menuju ruang Sekretaris DPRD Tulungagung.

TULUNGAGUNG, FaktualNews.co – Tim dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mendatangi gedung DPRD Tulungagung, Senin (17/02/2020) siang.

Sedikitnya ada 6 orang penyidik KPK terlihat turun dari mobil menuju gedung DPRD Tulungagung.

Penyidik dari lembaga antirasuah tersebut, tiba pukul 12.00 Wib membawa dua koper dan langsung menggeledah sejumlah ruangan di Kantor DPRD.

Dari pantauan FaktualNews.co, penyidik KPK mengendarai tiga mobil dan setibanya di lokasi langsung memasuki ruang Sekretaris Dewan, Ketua DPRD dan ruang aspirasi.

Penggeledahan diduga terkait kasus korupsi mantan Ketua DPRD Tulungagung periode 2014-2019.

Dengan menggunakan rompi bertuliskan KPK, hingga pukul 15.40 WIB para penyidik KPK masih melakukan penggeledahan dengan di-backup personel Polres Tulungagung.

Hingga saat ini belum ada keterangan resmi dari KPK maupun pihak DPRD.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Sutono Abdillah