FaktualNews.co

Viral Sampah Berserakan Usai Raker Kades se-Jatim di Surabaya

Peristiwa     Dibaca : 1273 kali Penulis:
Viral Sampah Berserakan Usai Raker Kades se-Jatim di Surabaya
FaktualNews.co/Istimewa/
Foto yang diunggah oleh pemilik akun.

SURABAYA, FaktualNews.co – Unggahan di Facebook kembali viral belakangan ini. Sebuah foto memperlihatkan sampah berserakan di depan Gedung Jatim Expo International, Jalan Ahmad Yani Surabaya.

Sampah berupa bekas kotak makanan itu ditengarai terjadi usai acara Rapat Kerja (Raker) Kepala Desa se Jatim, Selasa (25/2/2020), kemarin.

Salah satu akun bernama Harrie Smith, mengunggahnya di laman Grup Facebook Surabaya Informasi, pukul 20.43 WIB kemarin malam, setelah acara itu selesai.

Dalam postingannya, pemilik akun menyelipkan kalimat ‘Maaf.. Jatim Expo habis ada acara apa ya… kok sampe segitunya sampahnya’

Lalu ia melanjutkan dengan menulis kalimat ‘Apa g kasihan sama yg bersih2??? Seandainya yg bagian bersih2 itu kalian. gmn persaan kalian???’

Postingan kemudian ditutup kalimat ‘Tolong dong sedikit mikir…’

Terdapat tiga buah foto yang diunggah, semuanya memperlihatkan tentang banyaknya sampah berupa kotak makanan yang berserakan. Dua diantaranya, terdapat sejumlah orang berpakaian pegawai negeri sipil dan batik, sedang santai diluar gedung.

Unggahan ini dibanjiri hampir ribuan tanggapan oleh para netizen. Diikuti beragam komentar pedas menyoroti apa yang diperlihatkan dalam foto.

Salah satu, komentar disampaikan oleh Arijono Pudji Utomo. Ia menulis ‘Ada Pertemuan Lurah se Jawa Timur.. Inilah Potret Pemimpin Kita…’

Kebanyakan, mereka menyampaikan dalam bahasa Suroboyoan. Seperti akun bernama Gatot misalnya, ia berkomentar, ‘Negoro rusak yo gara” teko wong koyok ngene iki. (Negara rusak ya gara-gara berasal dari orang seperti ini),’

Hingga berita ini ditulis, tanggapan dari netizen masih terus berlanjut atas postingan tersebut.

 

 

 

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Nurul Yaqin