FaktualNews.co

Sering Jadi Penyebab Banjir, Sungai di Pasuruan Dibersihkan

Lingkungan Hidup     Dibaca : 911 kali Penulis:
Sering Jadi Penyebab Banjir, Sungai di Pasuruan Dibersihkan
FaktualNews.co/Aziz/
Kapolres Pasuruan, AKBP Rofiq Ripto Himawan, saat tabur benih lele di sungai Tanggul, Beji, Kabupaten Pasuruan.

PASURUAN, FaktualNews.co – Hujan dengan  intensitas tinggi serta pembuangan sampah di sungai, membuat terjadinya banjir di Pasuruan, Terkait itu, Polres Pasuruan, turun sungai melakukan bersih-bersih,

Seluruh anggota jajaran Polres Pasuruan dari berbagai satuan seperti Polairud, Satreskrim, Satlantas, Sabhara dan Intel, Rabu (26/2/2020)  melaksanakan kegiatan susur sungai Tanggul, di Desa Baujeng, Kecamatan Beji, Kabupaten Pasuruan. Sekaligus untuk mengetahui adanya limbah dan tabur benih ikan lele.

Kegiatan tersebut dipimpin langsung Kapolres Pasuruan, AKBP Rofiq Ripto Himawan, didampingi Waka Polres Pasuruan, Kompol Hendy Kurniawan, Camat Beji, Taufiqul Ghoni, Kompol H.Akhmad, Kapolsek Beji beserta Kepala Desa se Kecamatan Beji, Kabupaten Pasuruan.

Kapolres Pasuruan beserta jajaran Forkopimka Kecamatan Beji menyusuri sungai dengan menaiki perahu karet. “Agendanya yakni susur sungai untuk menjawab keresahan masyarakat ada hal yang tak wajar dan diduga ada perusahaan nakal membuang limbah ke Sungai,” terang Kapolres, saat di lokasi.

Dinas Lingkungan Hidup (DLH) ikut turun ke lapangan untuk menguji kandungan air sungai dengan menabur benih ikan lele.”Kita berharap ke depan di lokasi sungai ini akan menjadi hiburan bagi masyarakat untuk memancing di sungai tanggul, sehingga bermanfaat untuk masyarakat sekitar,” jelas Rofiq.

Pihaknya sengaja tebar ikan lele agar berguna bagi masyarakat sekitar.”Kita juga sudah sidak kepada perusahaan yang dianggap meresahkan masyarakat dan diharapkan tidak membuang limbah sembarangan lagi, karena merugikan banyak orang dan ekosistem yang ada di sungai tersebut,” tandasnya.

Usai lakukan sisir sungai kegiatan dilanjutkan bersih-bersih sungai dan sidak ke PT.CS2 POLA SEHAT, yang diduga membuang limbah sembarangan ke sungai tersebut. Upaya tersebut untuk mengetahui secara jelas, terkait limbah dan Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) yang bikin resah warga sekitar.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Nurul Yaqin