PAMEKASAN, FaktualNews.co-Kepala Puskesmas Kadur Pamekasan Sri Wahyuni memastikan, keracunan yang menimpa pasangan suami istri Anang Makruf (24) – Anawati (23), warga Dusun Pancoran, Desa Pamaroh, Kecamatan Kadur, Pamekasan akibat makanan ringan jenis ‘nugget’ yang dibeli di sebuah toko Jalan Raya Trunojoyo.
Nugget sendiri adalah suatu bentuk produk olahan daging yang terbuat dari daging giling yang dicetak dalam bentuk potongan empat persegi dan dilapisi dengan tepung berbumbu.
“Iya pak betul, dari hasil wawancara dan kunjungan ke lapangan dia habis makan makanan sejenis nugget,” katanya saat dikonfirmasi, Jumat (13/03/2020).
Atas kejadian itu, Sri Wahyuni mengaku sudah melaporkan ke pihak Polsek Kadur. Laporannya berkaitan dengan adanya keracunan warga akibat makanan nugget. “Sudah dilaporkan kepada pihak kapolsek setempat,” sambungnya.
Imam Hidajat Kasi Perlindungan konsumen, Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Pamekasan mengaku belum tahu adanya korban keracunan akibat makanan yang dibeli di toko Pamekasan.
Sebab, sampai saat ini belum ada pemberitahuan. Baik dari pihak kepolisian dan dinas kesehatan.
“Sejauh ini belum ada koordinasi dari kepolisian dan dinas kesehatan. Kami tidak mendapatkan informasi kejadian itu,” katanya.
Lebih lanjut, pihaknya mengaku rutin melakukan pengawasan terhadap makanan yang dijual. Pengawasan dilakukan pada makanan yang secara kasat mata.
Tidak menyentuh pada posisi makanan. Sebab, berkaitan komposisi makanan wewenang Dinkes, termasuk kesehatan dan kesegaran makanan.
“Kami pengawasan untuk tanggal expired (kedaluwarsa) makanan untuk komposisi pihak Dinkes,” tandasnya.