FaktualNews.co

Libur Dua Pekan, Dispendikpora Tulungagung Tunda UTS

Pendidikan     Dibaca : 1171 kali Penulis:
Libur Dua Pekan, Dispendikpora Tulungagung Tunda UTS
FaktualNews.co/Latif/
Plt Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Tulungagung, Hariyo Dewanto.

TULUNGAGUNG, FaktualNews.co – Sesuai surat edaran Kemendikbud (Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan) RI, jenjang pendidikan TK hingga SMP di Kabupaten Tulungagung diliburkan selama dua pekan akibat merebahnya virus corona di Indonesia, mulai Senin (16/03) hingga tanggal 28 Maret 2020 mendatang.

Plt. Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Tulungagung, Hariyo Dewanto mengatakan, kebijakan meliburkan sekolah itu berdasarkan instruksi dari Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) Pusat.

“Senin sebagian masih masuk, dan pulang pagi. Mulai Selesa ini semuanya sudah belajar di rumah semuanya,” terangnya, Selasa (17/03/2020).

Selama dua pekan kedepan, seluruh jenjang pendidikan di bawah pengelolaan Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Tulungagung mulai TK hingga SMP resmi diliburkan.

Hariyo Dewanto menambahkan, pihaknya juga telah mengumpulkan seluruh anggota MKKS (Musyawarah Kerja Kepala Sekolah) untuk memberi arahan terkait kebijakan tersebut.

“Jadi para siswa disuruh belajar dirumah, jangan malah ngopi atau main keluar. Jadi harus bener-bener dimanfaatkan dengan baik,” tandasnya.

Sementara itu, dengan libur selama dua pekan kedepan hal tersebut membuat sejumlah agenda akademik pelajar terganggu salah satunya pelaksanaan UTS (Ujian Tengah Semester).

“Sementara kita off kan dulu, ini demi kebaikan semua pihak guna mengantisipasi penyebaran virus corona. Kalau untuk guru dan tenaga kependidikan tetap masuk,” jelasnya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Nurul Yaqin