FaktualNews.co

Gelar Nikah Saat ‘Musim’ Corona, Begini Antisipasi Calon Pengantin di Sidoarjo

Kesehatan     Dibaca : 1685 kali Penulis:
Gelar Nikah Saat ‘Musim’ Corona, Begini Antisipasi Calon Pengantin di Sidoarjo
FaktualNews.co/Alfan Imroni
Revindia Carina saat melakukan siraman

SIDOARJO, FaktualNews.co – Pemerintah Indonesia memberikan himbauan untuk menjaga jarak atau melakukan social distancing. Ini menyusul risiko penyebaran Corona Virus Disease (Covid-19) yang semakin meluas.

Untuk mencegah penyebaran Covid-19, sejumlah daerah bahkan menghentikan sementara kegiatan keagamaan. Sebab, masyarakat berkumpul dalam jumlah banyak di satu tempat sehingga bisa menjadi salah satu faktor mempercepat penyebaran virus Corona.

Imbauan ini rupanya menghasilkan dilema tersendiri bagi sejumlah pasangan yang sudah merencanakan resepsi pernikahan.

Namun, perempuan bernama Revindia Carina (24) menceritakan, dilema yang dihadapinya tidak memudarkan semangatnya untuk tetap melangsungkan akad nikah sekaligus resepsi pernikahan dengan pria pilihannya, Ipda Rizky Bimo Anggoro S.

“Kita gak bisa tahu kapan jika ada virus. Semua akan kita antisipasi dengan semaksimal mungkin. Selama kita niat baik, niat kita ibadah dan mohon doa restunya ya,” terang wanita yang akrab disapa Revin itu, Sabtu (21/03/2020).

Wanita dengan sejumlah prestasi di berbagai even nasional bahkan internasional ini (diantaranya adalah Miss Global Beauty Queen Indonesia dan Miss Global Beauty Queen Internasional 2017 di Korea Selatan) akan melangsungkan akad nikah Minggu, 22 Maret 2020.

Wanita presenter JTV ini akan melangsungkan akad nikah pada pukul 07.00 WIB di Graha Samudera Bumimoro, Komplek Kodiklatal Bumimoro, Jalan Moro Krembangan, Surabaya.

Selanjutnya, akan dilanjutkan acara resepsi pada pukul 10.30 WIB diawali dengan tradisi pedang pora.

Dengan prosesi demikian, pihaknya akan melakukan antisipasi atas penyebaran virus corona.

Caranya, bekerjasama dengan dinas kesehatan agar menyediakan alat pengukur suhu badan dan menyebar antiseptic atau hand sanitizer ke sejumlah titik.

“Dalam keadaan seperti ini, kami kira para tamu undangan sudah mengerti. Ini juga sebagai langkah dini pencegahan diri dari virus corona,” tambah Top 10 Miss Tourism Queen Internasional 2018 di Thailand ini.

Ibunda Revindia, Dian Yuliantini mengatakan akan melakukan pencegahan penyebaran virus Corona kepada sekitar dua ribu tamu undangan yang akan hadir di acara akad nikah dan resepsi putrinya itu.

Caranya dengan melakukan pensterilan ruangan dan pengecekan semua kondisi tubuh dari tamu undangan.

“Kami dibantu dari tim medis AL dan dari Polda. Petugas akan memakai alat Thermo Gun untuk mengetahui suhu badan setiap tamu. Dan menyediakan hand sanitizer ke sejumlah titik. Ini cara kami agar tamu undangan tetap steril dari virus,” pungkasnya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Sutono Abdillah
Tags