Curi Ayam di Blitar, Dua Warga Malang Diringkus
BLITAR, FaktualNews.co – MF (18) dan Nesha Ade Maulana (29) warga Desa Sumberpucung, Kecamatan Sumberpucung, Kabupaten Malang, diamankan petugas Polsek Selorejo setelah kedapatan mencuri ayam oleh pemiliknya di Desa Ngreco, Kecamatan Selorejo Kabupaen Blitar.
Kasubag Humas Polres Blitar Kompol Misdi mengatakan, peristiwa tertangkapnya dua pelaku itu terjadi pada Minggu tengah malam sekitar pukul 23.30 WIB. Aksi keduanya diketahui pemillik ayam yang mendengar suara berisik ayam berkeokan di belakang rumahnya.
Pemilik ayam itu pun keluar rumah dan memastikan apa yang terjadi dengan ayamnya. Saat itulah dia melihat salah satu pelaku membawa ayamnya. Tak ingin pencuri ayamnya kabur, dia meringkusnya kemudian melapor ke Polsek Selorejo.
“Kedua pelaku warga malang. Keduanya berbagi tugas saat melakukan pencurian. Pelaku satu ke TKP, sedangkan satunya berjaga di sepedah motor,” kata Misdi, Senin (30/3/2020).
Saat ini kedua pelaku dan barang buktinya diamankan di Mapolsek Selorejo untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut.
“Dari tangan pelaku petugas mengamankan satu ekor ayam dan satu sepeda motor yang di gunakan pelaku,” pungkasnya.