FaktualNews.co

Pamit Bersepeda Pagi, Pria Jember Ditemukan Meninggal di Jalan Tengah Sawah

Peristiwa     Dibaca : 1014 kali Penulis:
Pamit Bersepeda Pagi, Pria Jember Ditemukan Meninggal di Jalan Tengah Sawah
FaktualNews.co/Muhammad Hatta
Petugas di lokasi ditemukannya korban sesaat setelah proses evakuasi.

JEMBER, FaktualNews.co – Edy Sulaiman pria warga Perum Jember Permai II Lingkungan Krajan Timur, Kelurahan/Kecamatan Sumbersari, Jember, Jawa Timur, meninggal saat sedang berolahraga, Selasa (31/3/2020) pagi.

Korban ditemukan warga meninggal dunia dalam kondisi tengkurap bertelanjang dada di jalanan tengah sawah Lingkungan Karangbaru Lor, Kelurahan Karangrejo, Kecamatan Sumbersari.

Sebelum meninggal diketahui korban pamit kepada istrinya untuk berolahraga bersepeda. Kemudian menurut keterangan warga, pria berumur 56 tahun itu diketahui memang sering berolahraga di kawasan tersebut setiap pagi.



“Menurut keterangan dari istrinya, korban pamit berolahraga sepeda dari rumah berangkat sekitar pukul 7 pagi dari rumahnya, setelah sebelumnya mengantar istrinya ke pasar,” kata Kapolsek Sumbersari Kompol Faruk Mustafa Kamil saat dikonfirmasi wartawan, Selasa (31/3/2020).

Saat ditemukan, kata Faruk, korban dalam posisi tengkurap ditengah jalan dan sepedanya ditemukan berada di pinggiran sawah . “Di TKP, korban ditemukan meninggal tengkurap. Karena sampai di lokasi itu, kebiasaan korban memang setelah bersepeda, lanjut olahraga jalan kaki di jalanan tengah sawah itu,” jelasnya.

“Tepatnya meninggal kapan tidak tahu, tapi sekitar pukul 7.20 WIB, sudah ditemukan tengkurap di tengah sawah itu,” sambungnya.



Menurut Faruk, saat berusaha dibangunkan oleh warga, korban tidak merespon kemudian warga lainnya menghubungi polisi. “Dugaan sementara korban meninggal karena sakit dan jenazahnya dibawa ke RSD dr. Soebandi Jember sebelum diserahkan kepada pihak keluarga,” ujarnya.

Dari hasil pemeriksaan pada tubuh korban, diketahui juga tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan.

Dikonfirmasi terpisah, istri korban Nik Anifah (54) mengatakan, korban memang biasa berolahraga setiap pagi bersepeda. “Setelah pulang mengantar saya dari pasar pukul 06.00 WIB. Suami berangkat berolahraga sekitar pukul 07.00 WIB. Olahraganya bersepeda itu,” kata Anifah.

Kata Anifah, suaminya itu berolahraga sepeda selalu sendirian alasannya untuk mencari panas sinar matahari. “Berangkat tidak sakit, dan tidak ada riwayat penyakit apapun,” katanya singkat.

 

 

• Baca berita-berita menarik hasil liputan Muhammad Hatta

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Muhammad Sholeh