FaktualNews.co

Polres Lamongan Luncurkan Program Peduli Keselamatan secara Daring

Peristiwa     Dibaca : 995 kali Penulis:
Polres Lamongan Luncurkan Program Peduli Keselamatan secara Daring
FaktualNews.co/faisol
Peluncuran program peduli keselamatan oleh Polres Lamongan

LAMONGAN, FaktualNews.co-Polres Lamongan meluncurkan Program Peduli Keselamatan 2020. Program bantuan sosial yang diperuntukkan bagi warga terdampak virus Corona ini dilakukan secara daring melalui video conference, Kamis (16/4/2020).

Kapolres Lamongan AKBP Harun mengatakan, program Peduli Keselamatan ini salah satu bentuk perhatian pemerintah untuk membantu masyarakatnya yang terdampak Covid-19.

“Penggunaan bantuan ini harus tepat sasaran selama 3 bulan. Jangan digunakan yang lain-lain,” pesan Harun, di ruang K3I Mapolres Lamongan, Kamis (16/4/2020).

Harun menyatakan, saat ini Indonesia sedang menghadapi wabah Covid -19 yang mengancam manusia maupun ekonomi. Presiden telah membuat kebijakan Polri akan ikut serta progam peduli keselamatan 2020.

“Tujuannya melakukan Progam peduli keselamatan tahun 2020, untuk membantu masyarakat terdampak Covid-19,” jelas Harun.

Kasatlantas Polres Lamongan AKP Danu Anindito Kuncoro Putro mengatakan, program keselamatan ini akan diatur sedemikian rupa untuk menghindari kerumunan massa. Pihaknya juga akan menjadwalkan untuk melakukan pelatihan.

“Warga yang mendapat bantuan sosial yakni sopir, kenek, tukang ojek pangkalan dan lain-lain. Bantuan itu berupa pelatihan seputar protokol virus Corona, tata cara berlalu lintas lainnya,” terang Danu.

Hadir dalam acara video conference ini Wakapolres Lamongan Kompol Dies Ferra Ningtias, PJU Satlantas Polres Lamongan dan penerima program keselamatan yang terdiri dari Travel, Crew Bus, Sopir, Becak ontel dan ojek tradisional di wilayah Lamongan.

“Berharap dalam kegiatan ini menjadi sinergeritas antar instansi dan kesejahteraan masyarakat menjadi perhatian bersama,” tegas Harun.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Sutono Abdillah