MotoGP Virtual Seri Keempat, Rossi Tampil Lagi
JAKARTA, FaktualNews.co – Valentino Rossi bakal tampil pada MototGP Virtual Race seri keempat, Minggu (17/5/2020), yang bakal menggunakan Sirkuit Misano Marco Simoncelli sebagai lokasi adu kebut.
Absen pada balapan virtual pertama, Rossi sempat mengikuti balapan MotoGP Virtual seri kedua yang berlokasi di Sirkuit Red Bull Ring, Austria, pada 12 April.
Dalam balapan tersebut, Rossi tercatat beberapa kali terjatuh dan menempati peringkat ketujuh dari 10 pebalap yang ikut serta.
Pebalap gaek tim Monster Energy Yamaha itu kemudian menyatakan tidak mengikuti seri ketiga di Sirkuit Angel Nieto, Jerez, awal Mei.
Selain Rossi, para pebalap yang akan tampil diantaranya adalah Maverick Vinales, serta kakak beradik dari tim Honda Marc Marquez dan Alex Marquez.
Berbeda dari seri ketiga yang mengikutsertakan pebalap-pebalap dari kelas MotoGP, Moto2 dan Moto3, balapan kali ini menghadirkan 11 joki kuda besi MotoGP dan sembilan dari MotoE.
Para pebalap MotoGP akan menyelesaikan sembilan lap dan pebalap MotoE akan berpacu dalam lima lap.
Dari tiga balapan MotoGP Virtual yang sudah berlangsung, terdapat tiga juara berbeda. Alex Marquez menjadi kampiun seri pertama, Francesco Bagnaia finis terdepan pada seri kedua, dan Maverick Vinales yang menguasai seri ketiga.
Daftar Pebalap MotoGP Virtual Race Seri Keempat:
Repsol Honda Team: Marc Marquez dan Alex Marquez Monster Energy Yamaha MotoGP: Maverick Viñales dan Valentino Rossi
Ducati Team: Michele Pirro
Team Suzuki Ecstar: Joan Mir
Aprilia Racing Team Gresini: Lorenzo Savadori
Petronas Yamaha SRT: Fabio Quartararo
Pramac Racing: Franceso Bagnaia
LCR Honda Idemitsu: Takaaki Nakagami
Reale Avintia Racing: Tito Rabat.