FaktualNews.co

Ajaib, Dua Hari Bertahan dalam Sumur Pria di Blitar Selamat

Peristiwa     Dibaca : 808 kali Penulis:
Ajaib, Dua Hari Bertahan dalam Sumur Pria di Blitar Selamat
FaktualNews.co/Dwi Haryadi
Petugas memastikan kabar pria yang selamat setelah dua hari dalam sumur.

BLITAR, FaktualNews.co – Nadhori (56) Warga Dusun Talok, Desa Pojok, Kecamatan Garum, Kabupaten Blitar lolos dari maut dan bertahan hidup selama dua hari dalam pengapnya sumur berkedalaman 7 meter di samping rumahnya.

Dia terjebur di situ pada Minggu (24/5/2020) malam dan berhasil diselamatkan warga setelah keberadaannya dalam sumur itu diketahui seorang bocah yang sedang bermain, pada Selasa (26/5/2020) sore.

Kabar selamatnya Nadhori itu viral di sejumlah medsos. Polisi pun mendatangi Nadhori untuk memastikan kabar yang beredar itu.

Kapolres Blitar AKBP Ahmad Fanani Eko Prasetya melalui Paur Humas Polres Blitar Bripka Didik Dwi Wahyudi mengatakan, begitu mendapatkan informasi pihak kepolisian langsung mengecek kebenarannya.

“Ternyata benar informasi di medsos tersebut. Korban terjebur sumur dengan kedalaman 7 Meter. Dia ditemukan dalam keadaan sehat,” ujar Didik Dwi Wahyudi, Rabu (27/5/2020).

Didik menjelaskan, insiden tersebut terjadi pada hari Minggu 24 Mei sekitar pukul 22.00 WIB. Saat itu korban hendak buang air kecil ke kamar mandi yang berada di samping rumah. Usai buang air kecil, korban menimba air sumur untuk mengisi kembali bak kamar mandi.

“Jadi korban terjebur saat mengisi bak air, korban merasakan sakit dibawah perut karena menderita sakit hernia. Selanjutnya korban berhenti untuk beristirahat di pinggiran bibir sumur. Tanpa sengaja korban terpeleset sehingga terjebur ke dalam sumur,” terangnya.

Nadhori hidup sebatang kara, tinggal seorang diri di rumahnya. Jarang orang yang melintas di pekarangannya, dan wajar bila tak ada yang tahu selama dua hari belakangan dia ternyata berjuang kerar melawan pengapnya sumur.

Beruntung pada Selasa tanggal 26 Mei 2020 sekira pukul 15.00 WIB, ada seorang anak kecil bermain di sekitaran rumah korban. Saat itu anak kecil ini mengetahui tali penimba air sumur bergoyang-goyang sendiri. Saat dilihat ternyata ada korban di dalamnya.

“Anak itu penasaran karena tali sumur tersebut bergoyang goyang lalu anak tersebut melihat ke dalam sumur. Setelah di cek ternyata ada korban kemudian anak itu memanggil ayahnya. Warga sekitar yang mendengar kabar itu melakukan evakuasi dan korban bisa di selamatkan,” pungkas Didik.

 

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Muhammad Sholeh