FaktualNews.co

Covid-19, Halal Bihalal Virtual, Bupati Trenggalek: Jangan Kendurkan Kewaspadaan Terhadap Corona

Advertorial     Dibaca : 699 kali Penulis:
Covid-19, Halal Bihalal Virtual, Bupati Trenggalek: Jangan Kendurkan Kewaspadaan Terhadap Corona
FaktualNews.co/Parni PB/
Situasi Halal Bihalal secara virtual di Gedung Smart Center Trenggalek.

TRENGGALEK, FaktualNews.co – Pasca menggelar halal bihalal secara virtual di gedung Smart Center. Bupati Trenggalek sebut jerih payah yang dilakukan untuk penanganan wabah pandemi Covid-19 di Trenggalek membuahkan hasil.

Menurut Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin, hal itu dibuktikan dengan adanya kasus pasien terkonfirmasi positif di Trenggalek sampai dengan hari ini, baru 7 orang.

Dijelaskan pula, sebanyak 7 kasus positif tersebut berasal dari klaster luar dan tidak ada kasus dalam di  Trenggalek. Sedangkan 4 diantaranya sudah dinyatakan sembuh dari Covid 19.

“Kami inginkan jerih payah ini bisa terus terjaga dan jangan sampai mengendurkan kewaspadaan,” ungkapnya. Rabu (27/5/2020).

Dengan begitu, lanjut Arifin, penyebaran Covid 19 di Kabupaten Trenggalek, bisa ditekan seminim mungkin dan terus dijaga.

“Kesampingkan ego, mari kita rapatkan barisan untuk menyatakan perang kepada Corona. Jangan pernah terlena sebelum vaksinnya diketemukan,” tuturnya.

Bupati termuda di tanah air ini juga mengingatkan, terkait kasus flu Spanyol. Dalam peristiwa tersebut, sekitar 1/3 di dunia meninggal dunia.

“Untuk itu ditengah mewabahnya pandemi Covid-19, mari kita tetap meningkatkan kewaspadaan dan melaksanakan protokol kesehatan,” imbuhnya.

Pria yang akrab disapa Gus Ipin ini juga mengakui, memang di Trenggalek masih ada beberapa yang perlu dimaksimalkan lagi.

“Namun beberapa kebijakan yang telah kita ambil, seperti pintu masuk di tiga checkpoint telah berhasil meminimalisir resiko penyebaran dan mampu merangsang kesadaran warga,” pungkasnya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Nurul Yaqin