FaktualNews.co

Ditinggal Mudik, Celengan di Rumah Dinas Bidan di Situbondo Digondol Maling

Hukum     Dibaca : 1089 kali Penulis:
Ditinggal Mudik, Celengan di Rumah Dinas Bidan di Situbondo Digondol Maling
FaktualNews.co/Istimewa
Polisi melakukan olah TKP di rumah korban.

SITUBONDO, FaktualNews.co – Ditinggal mudik lebaran pada momen hari raya Idul Fitri 1441 Hijriah, rumah dinas bidan Puskesmas Pembatu di Desa/Kecamatan Banyuputih, Kabupaten Situbondo dibobol maling.

Alhasil, uang Rp. 3 juta di celengan bidan bernama Dwi Wulansari (35) asal Desa Gudang, Kecamatan Asembagus, Kabupaten Situbondo raib digondol maling. Juga tas pinggang milik suami korban dan speaker aktif komputer.

Aksi pencurian itu berawal ketika pada saat korban bersama Edwin Dwi Kurniawan (35), suaminya pada Kamis (21/5/2020) lalu, mudik lebaran ke kampungnya.

Pada H-1 lebaran, tepatnya pada Sabtu (23/5/2020) lalu, Edwin, suami korban mengecek kondisi Pustu atau rumah dinasnya di Desa/Kecamatan Banyuputih, Situbondo. Tidak ada yang janggal, rumah dinasnya dalam kondisi terkunci, dan semua lampu di kamar dalam kondisi tidak menyala. Edwin pun kembali ke rumah mertuanya di Desa Gudang, Kecamatan Asembagus, Situbondo.

Saat korban balik pada Selasa (27/5/2020) sekitar pukul 12.30WIB, korban mengetahui kondisi rumahnya sudah acak-acakan. Selain itu, pintu belakang rumahnya dalam kondisi tidak terkunci serta semua lampu di dalam rumah dinasnya pun dalam kondisi menyala.

Setelah dicek ternyata uang tunai di dalam celengan sebesar Rp.3 juta raib. Demikian juga dengan tas pinggang milik suami korban dan speaker aktif komputer.

“Mengetahui rumah dibobol maling, saya langsung melaporkan kasus pencurian ini ke Mapolsek Banyuputih, Situbondo,” ujar Edwin Dwi Kurniawan, suami korban, Rabu (27/5/2020).

Kapolsek Banyuputih, Situbondo AKP Heru Purwanto mengatakan, untuk mengungkap pelaku pencurian spesialis rumah kosong tersebut, pihaknya melalukan olah TKP dilokasi kejadian. ”

Selain itu, untuk mengungkap pelaku pencurian spesialis rumah kosong tersebut, kami juga akan memanggil sejumlah saksi untuk diminta keterangannya,” ujar Heru Purwanto.

Menurutnya Heru, berdasarkan hasil olah TKP di lokasi kejadian, pelaku diduga masuk rumah korban dengan memecah kaca jendela kamar mandi. “Setelah menjarah barang milik korban, pelaku kabur melalui pintu belakang,” pungkasnya.

 

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Muhammad Sholeh