FaktualNews.co

Diduga Gangguan Jiwa, Ibu Muda di Nganjuk Buang Bayinya ke Sungai

Peristiwa     Dibaca : 1675 kali Penulis:
Diduga Gangguan Jiwa, Ibu Muda di Nganjuk Buang Bayinya ke Sungai
FaktualNews.co/Romza/
Lokasi pembuangan bayi di sungai Nganjuk.

NGANJUK, FaktualNews.co – Seorang perempuan di Kabupaten Nganjuk tega membuang bayinya sendiri ke sungai yang tidak jauh dari rumahnya, Senin (1/ 6/ 2020). Akibatnya, bayi laki-laki berusia dua minggu tersebut meninggal dunia.

Dalam pantauan media ini, petugas dari Rumah Sakit Bhayangkara Nganjuk, beserta aparat kepolisian yang datang ke lokasi melihat Tempat Kejadian Perkara (TKP) pembuangan bayi Rizky Ahmad Dani oleh Agustin Dewi Rahayu (25).Ibu muda tersebut tak lain ibunya sendiri.

Bayi mungil tersebut ditemukan  di bawah jembatan sungai Lingkungan Weru, Kelurahan Werungotok, Kecamatan/ Kabupaten Nganjuk.

Petugas melihat secara langsung kondisi sungai tempat pembuangan bayi laki-laki berusia dua minggu tersebut.

Selain melihat TKP pembuangan bayi, petugas juga melakukan pemeriksaan kondisi fisik bayi yang sudah meninggal dunia dan diamankan di rumahnya oleh keluarga.

Adapun penemuan bayi laki-laki yang dibuang ini berawal saat tetangga sekitar melihat Dewi lari dari rumah menuju ke selatan sungai ke barat dengan keadaan telanjang. Selanjutnya Dewi membangunkan Warsimin (37) yang tak lain adalah suaminya atau ayah sang bayi yang saat kejadian dalam keadaan tidur.

Setelah bangun, Warsimin berusaha mencari bayinya yang ditemukan di sungai yang berada di selatan rumahnya berjarak sekitar 30 meter.

Warsimin sempat memberikan pertolongan pertama dengan memberikan nafas buatan, namun bayi tidak tertolong dan meninggal dunia.

Sementara Dewi, sang ibu bayi dikenal mengalami gangguan mental oleh tetangga sekitar. “Kami tahunya ada gangguan, kurang normal. Tadi siang dia (ibu korban) kan telanjang,” kata Sukaesih Sulistiyowati, tetangga korban ditemui disela-sela melayat di rumah korban.

Hingga kini polisi masih melakukan pendalaman terhadap kasus tersebut. Sementara barang bukti yang diamankan diantaranya baju bayi warna putih motif gambar boneka, popok bayi warna putih motif gambar boneka, sebuah perlak warna biru, bantal kecil, baju kaos lengan panjang warna putih motif, dan pakaian dalam.

 

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Nurul Yaqin