FaktualNews.co

Kasus Covid-19 Membludak, Pemkab Gresik Ubah Stadion GJS sebagai Tempat Isolasi

Kesehatan     Dibaca : 728 kali Penulis:
Kasus Covid-19 Membludak, Pemkab Gresik Ubah Stadion GJS sebagai Tempat Isolasi
FaktualNews.co/didik
Bupati Gresik meninjau kesiapan GJS menjadi tempat isolasi pasien Covid-19.

GRESIK, FaktualNews.co-Pemkab Gresik mengubah keberadaan Stadion Gelora Joko Samudro (GJS) sebagai tempat isolasi bagi pasien corona virus disease (Covid-19).

Hal ini dilakukan karena angka penyebaran Covid-19 semakin tinggi, sehingga rumah sakit nyaris overload alias kelebihan beban.

“Saya ingin melihat langsung kesiapan GJS sebagai tempat isolasi. Saya ingin melihat secara langsung kelayakan ruangannya, kelayakan tempat tidurnya, kesiapan logistiknya termasuk para dokter dan tenaga kesehatannya,” kata Sambari.

Hal tersebut diungkapkan Bupati Gresik Sambari Halim Radianto saat meninjau kesiapan GJS sebagai tempat isolasi pasien Covid-19, Selasa (7/7/2020).

Ruang isolasi juga terpisah sesuai dengan zona merah, zona kuning dan zona hijau bergantung potensi tingkat kerawanan. Jalur pasien dan tenaga kesehatan juga terpisah.

Semua tak luput dari pantauan Bupati Sambari. Termasuk instalasi CCTV, kelayakan tempat tidur, hingga ruang terbuka sebagai tempat berolahraga para pasien Covid-19.

Sejauh ini, lanjut Sambari, terdapat 140 tempat tidur yang sudah siap dipergunakan. Semuanya layak pakai, termasuk bed cover dan keperluan sehari-hari juga dalam kondisi baru.

Sebelum dipergunakan, semua peralatan dan sarana prasarana akan disterilkan dengan disinfektan.

Seperti diketahui, Stadion Gelora Joko Samudro (GJS) akan digunakan sebagai tempat isolasi pasien Covid-19 mengingat jumlah rumah sakit milik pemerintah dan swasta di Gresik sudah hampir overload.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Sutono Abdillah