Bola

Liga Inggris 2019-2020, Inilah Hasil Pertandingan Rabu 8 Juli Dini Hari

JAKARTA, FaktualNews.co – Kompetisi Liga Inggris 2019-2020 akhirnya mulai memasuki pekan ke-34. Sebagian pertandingannya berlangsung pada Rabu (8/7/2020) dini hari.

Tepatnya ada tiga laga menarik yang tersaji dan melibatkan beberapa tim besar Liga Inggris.

Untuk pertandingan pertama ada Chelsea yang bertandang ke markas Crystal Palace. The Blues yang mengincar kemenangan untuk mengamankan posisi mereka di empat besar turun dengan pasukan terbaiknya.

Akan tetapi, Palace tak membiarkan Chelsea bermain dengan leluasa. Alhasil, pertandingan berjalan sangat sengit, dari babak pertama hingga babak kedua berakhir. Kedua tim sama-sama bermain menyerang.

Kendati begitu, pada akhirnya Chelsea tetap bisa keluar sebagai pemenang dari laga tersebut dengan kemenangan 3-2 atas Palace. Tiga gol Chelsea diciptakan oleh Olivier Giroud, Christian Pulisic, dan Tammy Abraham.

Sementara dua gol Palace dipersembahkan Wilfried Zaha dan Christian Benteke. Meski kalah, namun Palace sempat membuat Chelsea benar-benar kesulitan pada pertandingan yang berlangsung di Selhurt Park tersebut.

Kemudian di laga selanjutnya ada Watford FC yang kedatangan Norwich City, sang juru kunci di klasemen sementara Liga Inggris 2019-2020. Menghadapi tim posisi paling bawah lantas tak membuat Watford mengendurkan serangan mereka sama sekali.

Namun, Norwich-lah yang menjadi tim pertama yang unggul di pertandingan tersebut melalui aksi Buendia ketika laga baru berjalan empat menit. Akan tetapi, keunggulan itu hanya sementara karena dua gol Watford yang dipersembahkan Dawson dan Danny Welbeck membuat tim tersebut menang 2-1 atas Norwich.

Kemudian pada laga terakhir di dini hari tadi adalah bertemunya Arsenal dengan Leicester City di Emirates Stadium. Laga berlangsung sangat keras dan menarik. Arsenal yang bermain di kandang tampil lebih luwes hingga akhirnya mencetak gol pada menit 21.

Gol yang diciptakan Pierre-Emerick Aubameyang itu pun bertahan hingga babak pertama berakhir. Lalu di babak kedua Leicester baru menunjukkan taringnya dan membuat Arsenal tertekan.

Sampai-sampai Eddie Nketiah yang baru dimainkan di pertengahan babak kedua harus ditarik dari lapangan karena telah melakukan dua kali pelanggaran berat. Kartu merah yang diberikan kepada Nketiah membuat Arsenal bermain dengan 10 pemain dan mengubah permainan The Gunners.

Alhasi, Leicester mampu mencuri satu gol melalui aksi Jamie Vardy di menit 84 dan memaksa laga berakhir dengan hasil imbang 1-1. Arsenal pun gagal memetik kemenangan yang sudah hampir di depan mata.