FaktualNews.co

Tiket PDIP untuk Pilkada Kabupaten Mojokerto Jatuh ke Pasangan Petahana dengan Adik Menaker

Politik     Dibaca : 637 kali Penulis:
Tiket PDIP untuk Pilkada Kabupaten Mojokerto Jatuh ke Pasangan Petahana dengan Adik Menaker
FaktualNews.co/lutfi hermansyah
Pungkasiadi - Titik menunjukkan Surat Rekom dari DPP PDIP.

MOJOKERTO, FaktualNews.co-Rekomendasi PDIP untuk Pilkada 2020 di Kabupaten Mojokerto jatuh kepada pasangan Pungkasiadi-Titik Mas’udah.

Pungkasiadi adalah Ketua DPC PDIP Mojokerto yang sekarang menjabat Plt Bupati Mojokerto. Sedangkan Titik Mas’udah adalah kader PKB, yang merupakan adik kandung dari Menteri Tenaga Kerja Ida Fauziyah.

Pemberian rekomendasi calon kepala daerah Kabupaten Mojokerto ini bersamaan dengan 4 daerah lain. Yakni Kabupaten Kediri, Kota Pasuruan, Kabupaten Trenggalek, dan Blitar raya.

Rekomendasi tersebut dibacakan via video zoom dan siaran langsung channel You Tube PDIP Perjuangan oleh Ketua Bidang Politik dan Keamanan DPP PDIP, Puan Maharani disaksikan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri, Jumat (17/07/2020).

Dikonfirmasi terkait hal ini, Sekretaris DPC PDIP Yuni Sri belum memberikan komentar.

Sebelumnya, beberapa waktu lalu, dirinya sudah mengungkapkan keyakinannya jika pasangan Pungkisiadi-Titik Mas’udah akan mendapat rekom dari PDIP.

“Saya sangat yakin PDIP akan merekom Pak Pungkasiadi. Karena dari DPC PDIP Kabupaten Mojokerto hanya mempunyai satu calon, yaitu Pak Pung, tidak ada yang lain,” katanya, Kamis (2/7/2020) pada faktualNews.co di Kantornya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Sutono Abdillah