Heboh, Tengkorak dan Tulang Belulang Manusia Ditemukan di Hutan Baluran Situbondo
SITUBONDO, FaktualNews.co-Peristiwa menghebohkan terjadi di hutan Taman Nasional Baluran Situbondo, menyusul ditemukannya tengkorak manusia yang terbungkus plastik warna hitam, Kamis (6/8/2020).
Selain itu, di sekitar tengkorak manusia juga ditemukan tulang belulangnya. Bahkan, di sekitar ditemukannya tengkorak manusia juga ditemukan sejumlah botol minuman keras (miras), yang sudah dalam kondisi terbakar.
Pertama kali tengkorak manusia itu ditemukan Syandi (27), warga setempat. Usai memadamkan kobaran api yang membakar hutan jati di kawasan Taman Nasional Baluran Situbondo, salah seorang relawan, asal Desa Sumberwaru ini, menemukan bungkusan plastik.
Setelah dicek ternyata berisi tengkorak manusia. Tak hanya itu, di sekitar lokasi dirinya juga ditemukan tulang belulang manusia dan sejumlah botol bekas minuman keras. Selanjutnya, penemuan dilaporkan ke mapolsek setempat.
“Awalnya, saya mengira bangkai hewan, namun setelah dibuka ternyata tengkorak manusia dan tulang belulangnya,” kata Syandi, Kamis (6/8/2020).
Kapolsek Banyuputih, Situbondo AKP Heru Purwanto mengatakan, begitu mendapat informasi ada penemuan tengkorak manusia, dia ke lokasi kejadian dan melakukan olah TKP.
“Saat melakukan olah TKP di lokasi kejadian itu kami menemukan botol bir dan sejumlah benda yang mencurigakan,” ujar AKP Heru Purwanto.
Menurutnya, karena tengkorak yang ditemukan sudah dalam kondisi gosong, akibat kebakaran enam hektare hutan jati di Taman Nasional Baluran Situbondo, guna mengungkap kasus ini, tengkorak dan tulang belulang dievakuasi ke kamar mayat RSD Asembagus, Situbondo.
“Selain belum dapat memastikan identitas tengkorak tersebut, kami juga belum dapat memastikan jenis kelamin tengkorak tersebut,” pungkasnya.