PAMEKASAN, FaktualNews.co-Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Fadil Imran bersama Pangdam V/Brawijaya, Mayjen TNI Widodo Iryansyah mengunjungi Pamekasan. Kamis, (06/08/2020).
Keduanya tiba di kabupaten yang berjuluk Gerbang Salam tersebut dengan menaiki helikopter yang mendarat di lapangan SMA 3 Pamekasan.
Saat tiba di Kabupaten Pamekasan, pimpinan kepolisian tertinggi di Jatim tersebut langsung disambut Bupati Pamekasan Baddrut Tamam, Kapolres Pamekasan AKBP Djoko Lestari.
Kedatangan mereka akan melakukan silaturahmi terhadap dua pesantren besar di kabupaten Pamekasan. Yakni dengan pengasuh Ponpes Al-Hamidy dan Kiai Karrar Pamekasan.
Silahturahmi pertama, Kapolda Jatim dan Pangdam V/Brawijaya bersama rombongan langsung bergerak menuju Ponpes Al-Hamidy Desa Potoan Daya kecamatan Palengaan, kabupaten Pamekasan.
Setelah itu, rombongan akan akan bergeser ke Kediaman K.H. Karrar yang merupakan ketua Aliansi Ulama Madura (Auma) di Desa Proppo Pamekasan.