FaktualNews.co

Hindari Kerumunan, Pemkab Tulungagung Anjurkan Peringatan HUT RI Cukup Hiasi Lingkungan

Peristiwa     Dibaca : 609 kali Penulis:
Hindari Kerumunan, Pemkab Tulungagung Anjurkan Peringatan HUT RI Cukup Hiasi Lingkungan
FaktualNews.co/Istimewa
Latihan Paskibraka upacara peringatan HUT RI Ke 75 Pemkab Tulungagung.

TULUNGAGUNG, FaktualNews.co – Berbeda dari tahun sebelumnya, perayaan agustusan atau HUT RI tahun ini lebih mengedepankan protokol kesehatan. Pemkab mengajurkan masyarakat juga tidak menggelar lomba yang mengundang unsur keramaian.

Salah satu kegiatan yang paling dianjurkan oleh Pemkab Tulungagung yaitu dengan menghias gapura atau lingkungannya masing-masing.

Bahkan, untuk upacara peringatan HUT RI yang biasanya dilangsungkan di halaman Kantor Bupati Tulungagung, kali ini akan digelar di halaman Pendopo Kongas Arum Kusumaning Bongso.

Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Kabupaten Tulungagung Galih Nusantoro mengatakan, untuk pelaksanaan peringatan upacara bendera pada 17 Agustus berada di pendopo.

“Jumlah pesertanya kita batasi, bahkan untuk paskibrakanya hanya terdiri dari 3 orang dan 3 cadangan,” paparnya, Sabtu (15/8/2020).

Sedangkan untuk pelaksanaan detik-detik Proklamasi RI mengikuti daring dari Istana Negara Jakarta. Begitu juga dengan penurunan bendera, dilakukan daring dari Istana Negara.

“Untuk kegiatan di masyarakat, kita menganjurkan untuk tidak melaksanakan kegiatan yang mengundang keramaian,” paparnya.

Kegiatan seperti pawai, karnaval, dan lainnya. Dianjurkan untuk ditiadakan atau dialihkan kepada kegiayan lainnya yang tidak berpotensi mengundang keramaian.

“Masyarakat bisa menghias gapura, bisa menghias lingkungannya. Karena kan kalau seperti itu, tidak ada keramaiannya,” pungkasnya.

 

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Muhammad Sholeh
Tags