FaktualNews.co

Masa Pandemi, Upacara HUT RI ke-75 Oleh Pemprov Jatim Hanya Diikuti 120 Undangan

Peristiwa     Dibaca : 816 kali Penulis:
Masa Pandemi, Upacara HUT RI ke-75 Oleh Pemprov Jatim Hanya Diikuti 120 Undangan
FaktualNews.co/Istimewa
Gubernur Khofifah Indar Parawansa menyerahkan bendera merah putih kepada Paskibraka.

SURABAYA, FaktualNews.co – Pemerintah Provinsi Jawa Timur (Pemprov Jatim) menggelar upacara Hari Ulang Tahun (HUT) ke 75 Republik Indonesia (RI) dengan menerapkan protokol kesehatan.

Upacara bendera ini digelar di Gedung Negara Grahadi, Jalan Gubernur Suryo, Surabaya (17/8/2020) dengan dipimpin langsung oleh Gubernur Khofifah Indar Parawansa.

Dalam pelaksanaannya, pihak panitia membatasi tamu undangan hanya 120 orang. Hal ini dilakukan karena Covid-19 masih mewabah.

“Kita hanya mengundang 120 orang saja. Kalau tahun sebelumnya sekitar 3.500 undangan. Karena saat ini masih pandemi, Covid-19. Sehingga ada pengubahan,” tutur Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM), Aries Agung Paewai di Surabaya.

Bukan itu saja, untuk jumlah pasukan juga ada pengurangan menjadi 50 orang. Berbeda dari tahun sebelumnya yang mencapai 120 orang. Sedangkan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) juga hanya tiga orang dari biasanya 70 orang.

Sedangkan tim paduan suara sebanyak 20 orang, bertindak sebagai pengiring lagu-lagu nasional maupun daerah yang dikumandangkan selama upacara bendera.

Kendati demikian, upacara bendera yang digelar Pemprov Jatim ini berlangsung secara khidmat. Dihadiri sejumlah Forkopimda Jatim serta Organisasi Perangkat Daerah (OPD), upacara bendera itu selesai pukul 09.00 WIB.

 

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Muhammad Sholeh
Tags