Maling di Pasar Baru Kota Probolinggo Dilepas, Sempat Dihajar Warga
PROBOLINGGO, FaktualNews.co – Meski sempat dihajar, namun pencuri yang beraksi di Pasar Baru Kota Probolinggo, Jumat (21/8/2020) siang, masih selamat. Maling yang tidak diketahui identitasnya tersebut kabur, setelah disuruh lepas oleh korbannya.
Dilepasnya pelaku pencurian uang milik pedagang tahu Mariam dibenarkan Miswah (43). Menurutnya, pelaku dilepas atas permintaan korban setelah sempat digebuki massa. Korban Mariam yang tinggal di Kelurahan Jrebeng Lor, Kecamatan Kanigaran, merasa kasihan ke pelaku yang telah dihajar warga pasar.
Apalagi, uang yang dicurinya dikembalikan ke korban dengan cara dilempar hingga kocar-kacir. Disebutkan, pelaku melancarkan aksinya tidak sendirian, tetapi bersama rekannya yang menunggu di sepeda motor.
“Begitu dilepas, pelaku lari dan langsung membonceng rekannya. Rekannya menunggu di atas sepeda motor matik,” ujar Miswah, asal Kelurahan Kebonsari Wetang, Kelurahan Kanigaran
Pria yang berprofesi sebagai jasa angkut di Pasar Baru tersebut mengaku, tidak tahu kejadiannya. Siang itu ia baru tiba di pasar. Mendengar teriakan maling dan kebetulan pelaku kabur di dekatnya, langsung ditangkapnya.
“Sempat digebuki warga. Lalu saya bawa ke korban. Sama korban disuruh melepas. Ya, kami lepas. Uangnya dikembalikan tapi kocar-kacir. Jumlahnya saya tidak tahu,” jelasnya.
Pelaku lari ke arah selatan lewat jalan Tjut Nyak Dhien dan langsung bonceng rekannya yang tengah menunggu. Dikatakan, helm pelaku sempat jatuh dan diamankan oleh Miswah. “Ini helm pelaku. Saya amankan,” katanya.