Politik

Jelang Musda Partai Golkar Kota Probolinggo, Diprediksi Aklamasi

PROBOLINGGO, FaktualNews.co – Meski Musyawarah Daerah (Musda) Partai Golkar Kota Probolinggo masih dua hari lagi, namun sudah bisa ditebak, siapa yang akan menjadi nahkoda partai berlambang pohon beringin ini, menggantikan Audi Firmana, Ketua DPD yang sekarang.

Sebab, calon yang mendaftar sebagai Calon Ketua DPD Partai Golkar setempat, hanya Fernanda Zulkarnain. Dipastikan, adik dari Audi Firmana tersebut akan terpilih secara aklamasi, pada Musda yang akan digelar di Gedung Paseban Sena, Minggu 23 Agustus 2020 mendatang.

Usai mendaftar, Fernanda mengaku mengantongi lima suara dari 11 suara yang diperebutkan. Ditambah 2 suara yakni, Ketua DPD Partai Golkar saat ini yang dijabat kakaknya, dan Dewan Penasihat Kota Probolinggo, Zulkifli Chalik, orang tua dari Fernanda.

Dengan demikian, Fernanda yang saat ini menjabat Wakil Ketua DPRD Kota Probolinggo, mengantongi 7 suara. Belum lagi ditambah suara dari organisasi sayap, yang mendirikan dan didirikan Partai Golkar. Diperoleh informasi, dua suara tersebut bulat mengalir ke Fernanda.

Sementara sisa 2 suara dari DPP dan DPD Jawa Timur, belum diketahui mengarah kemana. Namun karena calon ketua hanya satu orang, dimungkinkan suaranya akan diberikan ke Fernanda.

“Lima PK (Pimpinan Kecamatan) mendukung kami. Sudah ada pernyataannya. Kami lampirkan sebagai persyaratan. Kan calon itu minimal memiliki 30 persen suara,” ujarnya.

Sementara itu, Audi Firmana menyatakan, tidak mendaftar lantaran sudah ada kesepakatan dengan keluarga besar Zulkifli Chalik, sebelumnya. Keluarga, ujar Audi, menjatuhkan dukungannya ke adiknya.

“Kami beserta keluarga jalan Suroyo, mendukung Fernanda. Makanya, saya tidak nyalon,” katanya.

Disebutkan, pendaftaran bakal calon ketua DPD partai Golkar dibuka dua hari. Yakni, mulai Kamis (20/8/2020) kemarin dan ditutup Jumat (21/8/2020) pukul 12.00 WIB. Jika nantinya saat penutupan pendaftaran tidak ada kader Golkar yang mendaftar lagi, berarti calon ketua yang akan dipilih dalam Musda 2 hari lagi ini, berjumlah satu orang.

“Kita belum tahu jumlah pendaftar. Kan pendaftaran ditutup pukul 12.00 WIB. Siapa tahu sebentar lagi ada yang mendaftar, Kalau tidak ada, ya Fernanda saja calonnya,” pungkas Audi.