FaktualNews.co

Angin Kencang Robohkan Kelapa di Situbondo, Dua Rumah Rusak

Peristiwa     Dibaca : 715 kali Penulis:
Angin Kencang Robohkan Kelapa di Situbondo, Dua Rumah Rusak
FaktualNews.co/Istimewa
Petugas BPBD Situbondo saat memotong pohon kelapa yang tumbang.

SITUBONDO, FaktualNews.co – Dua rumah milik Sukkur Wadi (43) dan Budi Hariyanto (49), warga Dusun Sidomulyo, Desa Sumberwaru, Kecamatan Banyuputih, Kabupaten Situbondo rusak berat akibat tertimpa pohon kelapa berukuran besar di belakang mereka, Rabu (26/8/2020).

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa. Saat kejadian dua rumah itu dalam kondisi kosong. Sukkur sedang bekerja di bengkelnya, sedangkan Budi Hariyanto juga sedang bekerja .

Informasinya, sebelum pohon kelapa di belakang rumahnya tumbang, angin kencang melanda kawasan timur Situbondo. Hanya dalam hitungan menit, angin yang bertiup sangat kencang itu menumbangkan pohon kelapa di belakang rumah kedua orang korban yang bersaudara tersebut.

“Saya kaget, saat ada di bengkel diberitahui tetangga, jika rumah saya dan rumah Budi Haryanto tertimpa pohon kelapa di belakang rumah,” kata Sukkur Wadi, Rabu (26/8/2020).

Koordinator Pusdalop Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Situbondo, Puryono mengatakan, pihaknya bergegas ke lokasi setelah menerima laporan peristiwa itu.

“Begitu mendapat informasi ada pohon tumbang dan menimpa rumah milik warga, petugas Pusdalop BPBD bersama Muspika setempat bergegas datang ke lokasi kejadian. Dari invetarisasi petugas, kerugian diperkirakan Rp. 10 juta,” kata Puryono.

 

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Muhammad Sholeh