Mayat Bayi Perempuan Berbungkus Handuk Gegerkan Warga Ambulu Jember
JEMBER, FaktualNews.co – Mayat bayi berjenis kelamin perempuan ditemukan warga di pinggir jalan desa dekat saluran irigasi Dusun Bedengan, Desa Tegalsari, Kecamatan Ambulu. Mayat bayi yang diperkirakan berumur sehari dengan tali pusar masih menempel tersebut ditemukan dengan kondisi masih terbungkus kain handuk warna kuning. Diduga bayi malang yang kondisi kulitnya membiru dan pucat itu, sengaja dibuang oleh ibu yang melahirkannya.
“Kami menerima laporan warga sekitar pukul 06.30 WIB pagi tadi. Anggota pun langsung menuju ke lokasi penemuan untuk melakukan olah TKP,” kata Kapolsek Ambulu AKP Moh. Sudariyanto saat dikonfirmasi melalui ponselnya, Sabtu (29/8/2020). Lebih jauh dikatakan, petugas yang tiba dilokasi menyebut, bayi malang itu sudah dikerubungi puluhan warga. Saat pertama ditemukan, kondisi bayi dalam posisi terlentang dengan mulut terbuka lebar serta telah kaku tak bergerak.
“Dua orang saksi yang menemukan mayat bayi malang itu, menemukannya dalam kondisi terbungkus kain handuk warna kuning sekitar pukul 05.30 WIB,” sambungnya. Berdasar keterangan yang didapat, kedua orang warga tersebut bermaksud berangkat ke sawah. Jasad bayi perempuan inipun disangka boneka.
Namun setelah diperiksa, baru diketahui jika temuan mereka ini merupakan jasad bayi manusia. Temuan ini segera dilaporkan ke perangkat desa setempat dan diteruskan ke pihak berwajib. Jasad bayi sendiri kini telah dievakuasi ke kamar jenasah RSD dr. Soebandi Jember. “Selanjutnya akan dilakukan Visum Et Repertum kondisi jasad. Kami juga sudah lakukan pengumpulan bahan keterangan guna mengungkap siapa pelaku yang tega membuang bayi ini,” tambah Sudariyanto memungkasi.